Karier balapan Pascal Wehlrein di ajang Formula 1 berada di ujung tanduk setelah peluangnya untuk mendapat tim baru pada musim depan semakin menipis.
Pascal Wehlrein yang pada musim 2017 membela tim Sauber harus menerima kenyataan saat tergeser dari kursi pebalap utama pada musim depan.
Kerja sama dengan Ferrari membuat Sauber lebih memilih untuk menggunakan jasa pebalap didikan tim kuda jingkrak, Charles Leclerc.
Bos tim Mercedes, Toto Wolff, mengaku kalau pihaknya telah mengupayakan agar pebalap didikan mereka tersebut mendapat kesempatan untuk tampil di musim kejuaraan berikutnya.
(Baca Juga: Setelah Formula E, Kini Rio Haryanto Berencana Jajal Super Formula)
Di sisi lain, Pascal Wehrlein menolak anggapan kalau dirinya hanya berpangku tangan dengan Mercedes soal kelanjutan penampilan di F1.
Mantan rekan setim Rio Haryanto itu mengaku kalau terus menghubungi Wolff soal negosiasi dan pembicaraan untuk memastikan tempat baginya di ajang tertinggi balap mobil itu.
Fastest nation on earth. Finland collected more points than any other country during 2017 #F1 season winning Britain (also 2 drivers), Germany (3 drivers) and France (3 drivers).. :) #bragforfinland #SLUSH2017 #Finland100
— Mika Häkkinen (@F1MikaHakkinen) November 30, 2017
"Saya selalu proaktif dan terlibat dalam segala hal serta mengetahui pembicaraan, diskusi, semuanya," ujar Pascal Wehlrein seperti dikutip BolaSport.com dari Motorsport.
Pascal Wehrlein pun menolak menyerah untuk memperjuangkan kariernya di F1 meski nantinya akan menepi dari kejuaraan.
"Tidak, saya tidak berpikir seperti itu. Saya tidak akan pensiun."
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Motorsport.com |
Komentar