Pebalap tim Haas, Romain Grosjean, mengaku kalau dirinya masih bisa berkompetisi di ajang Formula 1 (F1) hingga menginjak usia 40 tahun atau seperti Valentino Rossi yang masih tampil di ajang MotoGP hingga menginjak usia 39 tahun.
Pebalap yang bulan April nanti akan berusia 32 tahun itu telah menyelesaikan enam musim penuh di F1 dan saat ini akan menjalani musim ketiganya bersama tim asal Amerika Serikat tersebut.
"Saya masih punya jalan yang panjang menuju penghujung karier saya," kata Grosjean dikutip BolaSport.com dari Motorsport.
"Saya benar-benar memulainya ketika saya berusia 27 tahun di Formula 1, jadi saya merasa kalau jalan saya masih panjang, mungkin (hingga) 40 tahun atau hampir sebelumnya," imbuhnya.
(Baca Juga: Menakjubkan! Pebalap F1 Ini Ternyata Punya Andil atas Ayahnya yang Menjadi Juara Reli Dakar 2018)
Musim lalu Grosjean mengakhiri musim kejuaraan dengan bertengger di peringkat ke-13 klasemen pebalap setelah mengoleksi 28 poin.
Dengan masih panjangnya jalan yang dimilikinya, Grosjean mengungkapkan kalau dirinya berkeinginan untuk kembali membela tim bermesin Renault.
Sebelum bergabung dengan Haas, Grosjean menjadi pebalap tim Lotus yang menggunakan mesin buatan pabrikan asal Prancis tersebut.
Raihan enam podium dan peringkat ketujuh di papan klasemen F1 musim 2013 menjadi masa terbaik Grosjean kala berseragam tim Lotus.
Meski begitu, Grosjean juga memiliki ambisi untuk bisa meraih kesuksesan bersama tim yang tengah dibelanya.
"Berada di sini dan mengembangkan tim serta membawanya ke titik kesuksesan, seperti halnya Force India, akan menjadi hal yang luar biasa," sambungnya.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Motorsport.com |
Komentar