Juara Dunia Formula 1 (F1) 2016, Nico Rosberg, mengaku tidak menduga tim Ferrari mampu menampilkan performa yang sangat bagus pada sesi kualifikasi GP China yang berlangsung di Sirkuit Internasional Shanghai, Sabtu (14/4/2018).
Dalam komentarnya pada saluran televisi Sky Sports, Nico Rosberg menyebut sesi kualifikasi GP China 2018 mengejutkan dia.
"Saya pikir baik Mercedes maupun Ferrari tidak mengetahui penyebabnya (performa impresif Ferrari)," ucap Rosberg yang dilansir BolaSport.com dari Auto Week.
(Baca juga: MotoGP Argentina 2018 - Ternyata Valentino Rossi Anggap Marc Marquez Sudah Curang Sejak Sebelum Balapan)
Selain terkejut dengan performa impresif Ferrari, eks pebalap F1 yang membela tim Mercedes itu juga menilai sesi kualifikasi GP China berjalan tidak biasa.
"Saya pikir sesi kualifikasi agak sedikit aneh hari ini, dengan cuaca yang sangat ekstrim juga hari ini," tutur Nico Rosberg.
"Cuacanya sangat dingin dan sangat tidak biasa untuk sebuah lintasan dengan tikungan yang panjang," kata Rosberg lagi.
Lebih lanjut, pria asal Jerman ini juga meyakini baik tim Mercedes maupun Ferrari sama-sama sempat menemui kesulitan di Sirkuit Internasional Shanghai.
Hanya, performa Ferrari lebih baik.
Here's how the top 10 line up for the #ChineseGP
Name your podium 1-2-3! pic.twitter.com/rWneBJ58fu
— Formula 1 (@F1) April 14, 2018
"Kedua tim sangat kesulitan, namun Ferrari (performanya) sangat tidak bisa dipercaya," ujar Nico Rosberg.
Pada sesi kualifikasi, kedua pebalap Ferrari, Sebastian Vettel dan Kimi Raikkonen, sukses memperoleh posisi start 1-2 pada GP China.
Sementara itu, pebalap tim Mercedes yaitu Valtteri Bottas dan Lewis Hamilton akan start dari urutan ketiga dan keempat.
(Baca juga: Bos Honda Komentari Penolakan Tim Yamaha atas Permintaan Maaf Marquez)
Balapan GP China yang merupakan seri ketiga F1 2018 akan digelar pada Minggu (15/4/2018) mulai pukul 14.10 waktu setempat atau 13.10 WIB.
Musim lalu, Lewis Hamilton tampil sebagai juara GP China, sementara posisi kedua dan ketiga masing-masing dihuni oleh Sebastian Vettel dan Max Verstappen.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | autoweek.com |
Komentar