Bos tim Prema Racing, Rene Rosin tidak ragu untuk memberikan pujian setinggi langit kepada pebalap muda Indonesia, Sean Gelael.
Dalam pernyataannya, Rene Rosin mengatakan bahwa Sean Gelael adalah seorang pekerja keras.
"Ia (Sean) berusaha sangat keras, karena mencoba bekerja sangat keras dengan para teknisi, jadi saya pikir hasil yang bagus itu mungkin," ucap Rosin yang dilansir BolaSport.com dari Motorsport.
(Baca juga: Sedih! Dani Pedrosa Hanya Dianggap Sebuah Pilihan bagi Honda)
Akan tetapi, menurut Rosin, Sean tak hanya seorang pekerja keras, namun juga memiliki beberapa keterampilan yang bisa membantunya tampil maksimal.
"Ia memiliki beberapa keterampilan yang bagus dan kapasitas yang bagus," kata bos tim Prema tersebut.
Rosin menuturkan bahwa Sean hanya perlu berkonsentrasi pada setiap balapan F2 dan itu mungkin bisa berbuah poin untuk Sean.
"Dia hanya harus berkonsentrasi dan memikirkan balapan demi balapan lalu kami tidak memberikan terlalu banyak tekanan padanya," ujar Rosin.
Saat ini, Sean Gelael sedang menjalani pekan F2 di GP Azerbaijan yang digelar pada 27-29 April.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motorsport.com |
Komentar