Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Race Director F1 Tanggapi Keluhan Bos Mercedes Soal Insiden Vettel-Bottas Saat GP Prancis 2018

By Samsul Ngarifin - Selasa, 26 Juni 2018 | 12:57 WIB
Pebalap Mercedes, Valtteri Bottas (mobil warna perak, kanan), sebelum ditabrak Sebastian Vettel (Ferrari) di tikungan 1 Sirkuit Paul Ricard yang menjadi arena balap GP Prancis 2018 pada ajang Formula 1 (F1), Minggu (24/6/2018).
BORIS HORVAT/AFP
Pebalap Mercedes, Valtteri Bottas (mobil warna perak, kanan), sebelum ditabrak Sebastian Vettel (Ferrari) di tikungan 1 Sirkuit Paul Ricard yang menjadi arena balap GP Prancis 2018 pada ajang Formula 1 (F1), Minggu (24/6/2018).

Race Director F1 akhirnya memberikan tanggapan atas keluhan bos non-eksekutif tim Mercedes, Niki Lauda, terkait insiden yang terjadi pada balapan GP Prancis 2018.

Seperti diberitakan BolaSport.com, Niki Lauda sebelumnya mengatakan jika hukuman yang diterima Sebastian Vettel (Ferrari) atas insiden dengan Valtteri Bottas (Mercedes) dinilai terlalu ringan.

Pada balapan GP Prancis 2018 yang digelar di Sirkuit Paul Ricard itu, Vettel tampak menyenggol bagian belakang mobil Bottas sesaat setelah start dilaksanakan.

Insiden tersebut kemudian berujung pada hukuman berhenti lima detik yang dijatuhkan kepada Sebastian Vettel.

Charlie Whiting selaku Race Director kemudian menjelaskan alasan pihaknya memberikan hukuman tersebut.

(Baca Juga: Marc Marquez Akui Ambil Ilmu dari Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo)

"Para komisioner memiliki empat pilihan: penalti lima detik, penalti sepuluh detik, drive-through penalty, atau berhenti," kata Charlie Whiting dikutip BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

Pada sisi lain, Charlie Whiting menambahkan jika Race Director berpedoman pada peristiwa serupa di masa lalu.

"Mereka memutuskan untuk mempertimbangkan kasus serupa di masa lalu terlebih dahulu," ujar Charlie Whiting.

"Tentu saja, jika anda melihat hasil akhir balapan, anda dapat berpikir bahwa hukuman itu tidak cukup. Tapi stewards memutuskan pada saat itu (balapan berlangsung)," lanjutnya.

Sebelumnya Niki Lauda mengatakan jika insiden yang terjadi di tikungan pertama itu mempengaruhi penampilan Valtteri Bottas.

Balapan GP Prancis pada akhirnya berhasil dimenangkan oleh Lewis Hamilton (Mercedes) yang memulai balapan dari pole position.

Sedangkan Sebastian Vettel berhasil finis di urutan kelima dan Valtteri Bottas finis di urutan ketujuh.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : tuttomotoriweb.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga 1 - Egy Maulana Vikri Cetak Gol Usai Tak Masuk Line-up Timnas Indonesia, Dewa United Gasak Bali United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X