Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tuduhan Mercedes soal Kecurangan Ferrari Disanggah Mantan Pebalapnya Sendiri

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Selasa, 10 Juli 2018 | 17:20 WIB
 Pebalap Mercedes AMG Petronas asal Jerman, Nico Rosberg (tengah) merayakan hasil finis di urutan pertama pada balapan GP Jepang di Sirkuit Suzuka, Minggu (9/10/2016). Rekan satu timnya asal Inggris, Lewis Hamilton (kiri), finis di urutan ketiga.
YUYA SHINO/AFP PHOTO
Pebalap Mercedes AMG Petronas asal Jerman, Nico Rosberg (tengah) merayakan hasil finis di urutan pertama pada balapan GP Jepang di Sirkuit Suzuka, Minggu (9/10/2016). Rekan satu timnya asal Inggris, Lewis Hamilton (kiri), finis di urutan ketiga.

Mantan pebalap Formula 1 (F1), Nico Rosberg, tidak setuju dengan spekulasi bahwa mantan timnya, Mercedes, dicurangi Ferrari saat balapan GP Inggris, Minggu (8/7/2018).

Dalam balapan yang berlangsung di Sirkuit Silverstone, Lewis Hamilton (Mercedes) ditabrak Kimi Raikkonen (Ferrari) pada lap pertama sehingga gagal meraih kemenangan.

Balapan GP Inggris akhirnya dimenangi pebalap Ferrari Sebastian Vettel sementara Hamilton harus puas dengan posisi runner-up.

Dalam tiga seri balap terakhir, ini menjadi kali kedua pebalap Mercedes terlibat insiden dengan pebalap Ferrari pada lap pertama.

Sebelumnya Sebastian Vettel menabrak Valtteri Bottas sehingga membuang peluang Mercedes meraih double podium.

Hamilton dan petinggi Mercedes pun mencurigai bahwa insiden yang terjadi antara Ferrari sengaja meminta Raikkonen untuk melakukannya agar mempermudah jalan Vettel menuju kemenangan.

Namun demikian, Rosberg punya alasan untuk tidak percaya dengan spekulasi yang dibuat mantan timnya itu.

"Jawabannya sungguh sederhana, 100 persen tidak disengaja," kata Rosberg dalam video blognya di Youtube.

Rosberg berpikir demikian setelah berkaca pada balapan GP Austria. Saat itu Raikkonen yang berada di posisi kedua "tidak memberikan jalan" bagi Vettel yang berada di belakangnya.

Padahal Vettel berpeluang menggeser posisi Hamilton di puncak klasemen dengan selisih skor lebih besar andai finis di posisi kedua.

(Baca Juga: Ajukan Lamaran ke Tim Satelit Yamaha dengan Cara Tidak Biasa, Pebalap Ini Jadi Gunjingan Netizen)

"Kimi membalap untuk dirinya sendiri. Kimi benar-benar mengacaukannya, mengerem terlalu lambat, membuat bannya terkunci, dan meluncur menuju Lewis," tutur juara F1 musim 2016 itu.

"Tidak biasanya Kimi seperti itu. Jadi agak aneh, tapi tentunya tidak disengaja dan dia pantas mendapat penalti 10 detik dan dua poin," ucap Rosberg memungkasi.

Pada sisi lain, Hamilton sudah menarik ucapannya dan menganggap kecelakaan tersebut sebagai insiden balapan biasa.

"Itu insiden balapan, tidak lebih. Terkadang kita mengatakan hal-hal bodoh dan belajar darinya," tulis Hamilton dalam akun instagramnya.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Motorsport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
16
37
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
16
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
17
23
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X