Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Max Verstappen Jadi Penyebab Utama Daniel Ricciardo Keluar dari Red Bull Racing

By Susi Lestari - Minggu, 12 Agustus 2018 | 17:17 WIB
Pebalap Red Bull Racing, Daniel Ricciardo, saat tiba di Hockenheimring pada Kamis (19/7/2018) jelang gelaran F1 GP Jerman 2018.
twitter.com/redbullracing
Pebalap Red Bull Racing, Daniel Ricciardo, saat tiba di Hockenheimring pada Kamis (19/7/2018) jelang gelaran F1 GP Jerman 2018.

Team Principal dari Red Bull Racing, Christian Horner, mengatakan jika Max Verstappen memiliki andil atas keluarnya Daniel Ricciardo dari tim tersebut pada musim depan.

Daniel Ricciardo mengejutkan dunia F1 ketika dia mengumumkan hengkang dari Red Bull Racing untuk bergabung dengan Renault pada musim depan.

Sebelumnya, pebalap asal Australia tersebut dirumorkan akan pindah ke tim papan atas F1 lainnya, seperti Mercedes atau Ferrari.

Namun Daniel Ricciardo malah memilih untuk memperkuat tim yang beberapa tahun terakhir berada di papan tengah, Renault.

Christian Horner pun kecewa dengan keputusan Ricciardo yang awalnya mengira panggilan telepon yang diterimanya hanya sebuah lelucon.

(Baca Juga: Pernah Hengkang, Mantan Pebulu Tangkis Ini Ingin Dapat Kesempatan Sekali Lagi untuk Bantu Malaysia)

Namun begitu kesadaran muncul, Horner menjelaskan bahwa keberadaan Verstappen berpengaruh besar terhadap keputusan Ricciardo keluar dari Red Bull.

Menurut Horner, Ricciardo tidak ingin hidup dalam bayang-bayang Verstappen yang diprediksi akan menjadi bintang besar di balapan F1 berikutnya.

"Ricciardo mengatakan dia telah membuat keputusan setelah penerbangan panjang ke Amerika Serikat bahwa dia menginginkan perubahan," kata Horner dilansir BolaSport.com dari Express.

"Dia mungkin menginginkan semacam tantangan baru. Padahal tidak demikian. Menurut saya, ini semua karena dia melihat Verstappen tumbuh dan berkembang dalam hal kecepatan dan kekuatan," ujar Horner menjelaskan panjang-lebar.

(Baca Juga: Promotor Anthony Joshua: Saya Ingin Memboyong Manny Pacquiao)

Selain itu, Christian Horner juga menyoroti aspek persaingan antara kedua pebalapnya tersebut.

"Persaingan Ricciardo dan Verstappen sangat intens. Saya pikir, Ricciardo memutuskan untuk mencoba sesuatu yang lain," tutup Horner.

Dengan keputusan ini, Daniel Ricciardo tidak akan memperpanjang kontrak dengan Red Bull dan akan berpindah ke Renault mulai musim depan.

Ricciardo sendiri tercatat sudah membela Red Bull Racing selama lima musim dan telah mempersembahkan tujuh kemenangan untuk tim yang berbasis di Inggris itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : express.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

3 pemain Arab Saudi yang Diwaspadai Timnas Indonesia Demi Raih Kemenangan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X