Bos Mercedes, Toto Wolff, membuat sumpah setelah kemenangan Lewis Hamilton pada balapan Formula 1 (F1) GP Italia yang digelar di Sirkuit Monza, Minggu (2/9/2018).
Ada dua sumpah yang dikatakan Toto Wolff.
Pertama, akan memaksimalkan kinerja mobil mereka untuk menghadapi F1 GP Singapura, lalu yang kedua, Mercedes berencana melakukan "serangan maksimal" hingga akhir musim.
(Baca Juga: Setelah Asian Games 2018, Ini 5 Turnamen Bulu Tangkis Bergengsi yang Bakal Digelar Sepanjang September)
Pekan lalu, Hamilton berhasil menjadi juara di Monza meskipun pada awalnya hal itu tampak mustahil.
Tipisnya peluang Hamilton naik podium kampiun tidak lepas dari fakta bahwa dia memulai balapan dari urutan ketiga, di belakang dua pebalap Ferrari, Kimi Raikkonen dan Sebastian Vettel.
Namun, pebalap berkebangsaan Inggris tersebut mampu keluar sebagai juara berkat usaha yang sangat keras.
Melihat bagaimana perjuangan pebalap berusia 33 tahun itu, Wolff pun tergerak untuk memerintahkan seluruh staf Mercedes agar bekerja dengan keras dan membantu Hamilton mengejar gelar juara dunia kelimanya pada musim ini.
"Kami akan memberikan semuanya di Singapura dan semua balapan yang tersisa," kata Woff yang dilansir BolaSport.com dari Express.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | express.co.uk |
Komentar