Delapan tim putri berhasil melaju ke babak delapan besar Kejurnas Bola Voli Antar Klub U-17 2017.
Pertandingan terakhir babak penyisihan kategori putri berlangsung di GOR Among Raga, Yogyakarta, Kamis (30/11/2017).
Tim Bahana Bina Pakuan (Jawa Barat) menjadi juara Pool W diikuti Indonesia Muda (Jawa Tengah) pada tempat kedua.
Di Pool X, tim Vobgard (DKI Jakarta) menjadi pemuncak klasemen, sedangkan tim Ganevo Jogja (DIY) menjadi runner up Pool X.
(BACA JUGA : Ini Hasil Drawing Babak 8 Besar Kejurnas Bola Voli Antar Klub U-17 Kategori Putra)
Yuso Sleman (DIY) berhasil menjadi pemuncak Pool Y dengan raihan 8 poin dan diikuti Tim Alko (Jawa Barat) yang menjadi runner up.
Di Pool Z, tim JWS Minahasa menjadi juara grup setelah mengumpulkan poin sempurna, 9 poin.
Tim JWS menjadi wakil luar Jawa satu-satunya yang masih bertahan di babak delapan besar Kejurnas Bola Voli Antar Klub U-17 2017.
Sementara itu, runner up grup Z diisi oleh tim Kharisma dari Jawa Barat.
Berikut hasil drawing babak delapan besar Kejurnas Bola Voli Antar Voli U-17 2017 kategori putri:
1. Bahana Bina Pakuan (Jawa Barat) vs Ganevo Jogja (DIY)
2. Alko (Jawa Barat) vs JWS Minahasa (Sulawesi Utara)
3. Yuso Sleman (DIY) vs Kharisma (Jawa Barat)
4. Indonesia Muda Sragen (Jawa Tengah) vs Vobgard (DKI Jakarta)
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar