Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Proliga 2018 - Surabaya Samator Dicuri Satu Set oleh Bekasi BVN

By Budi Kresnadi - Sabtu, 17 Maret 2018 | 15:03 WIB
Tim bola voli putra Surabaya Bhayangkara Samator melakukan selebrasi saat menang atas Bekasi BVN pada laga putaran kedua seri ketiga Proliga 2018 yang berlangsung di GOR Citra Arena, Bandung, Jumat (16/3/2018).
PBVSI
Tim bola voli putra Surabaya Bhayangkara Samator melakukan selebrasi saat menang atas Bekasi BVN pada laga putaran kedua seri ketiga Proliga 2018 yang berlangsung di GOR Citra Arena, Bandung, Jumat (16/3/2018).

Tim bola voli putri Surabaya  Bhayangkara Samator gagal menang lebih cepat atas Bekasi BVN pada pertandingan pertama seri terakhir putaran kedua Proliga 2018.

Samator yang sudah memastikan diri lolos ke final four menekuk Bekasi BVN 3-1, Jumat (16/3/2018) di C'Tra Arena, Kota Bandung.

Pelatih Samator, Ibarsjah Djanu Tjahyono mengakui bahwa tim asuhannya tampil kurang panas menghadapi BVN yang sedang berjuang untu lolos ke final four.

"Udara di Bandung dingin. Jadi, mainnya juga dingin. Ini merupakan pembelajaran dan harus diantisipasi karena Malang yang akan jadi tempat final four udaranya juga dingin," ujar Ibarsjah seusai pertandingan.

Ibarsjah mengatakan bahwa secara teknis, pada dua set awal tim lawan banyak melakukan kesalahan. Namun, pada set ketiga, pemain Samator banyak melakukan kesalahan sendiri sehingga kecolongan satu set.

Menurut Ibarsjah, pada set ketiga passing, servis, dan blok tim tidak berjalan. Akibatnya, pemain Samator gagal meredam serangan lawan.

"Pada set pertama dan kedua, blok kami kurang sempurna, tetapi kami masih bisa meredam. Tapi, di set ketiga, kami tak dapat meredam dan tidak dapat poin," tuturnya.

(Baca juga: All England Open 2018 - Ini Catatan Jonatan Christie Setelah Tampil di Dua Turnamen Eropa)

Memasuki set keempat, Ibarsjah berinisiatif melakukan pergantian pemain. Hasilnya, mereka bisa meredam dan melakukan serangan balik.

Pelatih BVN, pelatih Wilfridus Wahyu memuji penampilan para pemain asuhannya yang dinilainya bermain bagus meskipun menelan kekalahan.

"Yang penting, anak-anak main lepas. Ini modal yang bagus menghadapi pertandingan penentuan besok melawan Jakarta  BNI Taplus," ucap Wahyu.

Wilfridus menegaskan bahwa BVN harus bermain habis-habisan untuk mengalahkan BNI dengan skor minimal 3-1 karena kalau menang 3-2, yang lolos adalah BNI.

Wahyu berharap BVN bisa mengulangi kemenangan 3-1 atas BNI seperti yang diraih pada putaran pertama di Batam.

"Pokoknya, lawan BNI harus tampil allout karena bagi kami merupakan partai final. Mudah-mudahan bisa menang dan lolos ke final four," katanya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Media Vietnam Sebut Shin Tae-yong Punya Langkah Aneh Jelang ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X