Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Voli Pantai Asian Games 2018 - Tim Putra Indonesia Pastikan Tiket Final setelah Ade Candra/ M Ashfiya Menang atas Wakil China

By Delia Mustikasari - Sabtu, 25 Agustus 2018 | 16:18 WIB
Pasangan pebola voli pantai putra Indonesia, Ade Candra Rachmawan/Muhammad Ashfiya, berpose setelah meraih tiket semifinal Asian Games 2018 di Jakabaring Sport City, Palembang, Sabtu (25/8/2018).
DELIA MUSTIKASARI/BOLASPORT.COM
Pasangan pebola voli pantai putra Indonesia, Ade Candra Rachmawan/Muhammad Ashfiya, berpose setelah meraih tiket semifinal Asian Games 2018 di Jakabaring Sport City, Palembang, Sabtu (25/8/2018).

Tim bola voli pantai putra Indonesia memastikan tiket babak final pada Asian Games 2018.

Kepastian tersebut didapat setelah pasangan Ade Candra Rachmawan/Muhammad Ashfiya menang atas Wu Jiaxin/Mutailipu Aboduhalikejiang (China), dengan skor 21-16, 19-21, 15-7 pada laga yang berlangsung di Jakabaring Sport City, Palembang, Sabtu (25/8/2018).

Sebelumnya, wakil Indonesia lainnya, Gilang Ramadhan/Danangsyah Yudistira Pribadi sudah lebih dulu mengunci tiket babak semifinal.

Kedua wakil Indonesia ini selanjutnya akan saling bertemu di semifinal untuk memperebutkan tempat pada babak final.

"Alhamdulillah. Permainan kami baru keluar sekarang, tetapi kami tidak bermaksud untuk menyimpannya karena saat babak penyisihan kemarin penempatan bola masih kurang pas," kata Candra seusai pertandingan kepada media, termasuk BolaSport.com.

"Sebelum pertandingan, kami berlatih untuk memperbaiki blok dan pertahanan," ujar Candra.

Pada set pertama, kedua pasangan pemain menyajikan laga sengit. Namun, penempatan bola yang tepat mampu meredam serangan Wu/Kejiang yang memiliki postur tubuh lebih tinggi.

Pada set kedua, Candra/Ashfiya unggul 3-0 di awal. Namun, mereka tertinggal saat skor 12-16. Secara perlahan, mereka mampu menyamakan kedudukan 17-17 melalui blok Candra.

(Baca Juga: Ramai Dihujat, Ini 5 Keputusan Kontroversial Shaun Evans pada Laga Indonesia Vs Uni Emirat Arab)

Setelah itu, laga sempat dihentikan karena Kejiang mendapat perawatan sehingga wasit memperpanjang waktu time out selama 5 menit.

China selanjutnya mendapat momentum bangkit hingga memenangi set kedua.

"Tadi dia tidak cedera. Dia sengaja minta istirahat karena melihat permainan kami mulai naik," ucap Candra.

Pada set penentuan, performa Candra/Ashfiya yang sudah baik membuat mereka langsung memimpin pada set ketiga dengan 3-0.

Candra/Ashfiya semakin menjauh 10-6. Wu/Kejiang sempat menambah satu angka. Namun, Candra/Ashfiya yang sudah memegang kendali permainan memastikan diri sebagai pemenang.

Pada babak semifinal, Gilang/Danang dan Candra/Ashfiya akan saling bersaing merebut tiket final, Minggu (26/8/2018) mulai pukul 14.00 WIB.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Marc Marquez Telah Korbankan 'Ribuan' Hal untuk Perpanjang Kariernya Kalau Tidak, Dia Pasti Sudah Berhenti

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
12
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X