Tim bola voli putri Indonesia, sudah melebihi target Asian Games 2018 meski mengalami kekalahan di babak perempat final melawan Korea Selatan (Korsel) pada Rabu (29/8/2018).
Ya, Aprilia Manganang dkk ditargetkan finis di posisi delapan besar cabang bola voli Asian Games 2018 yang berlangsung di Jakarta dan Palembang tahun ini.
Namun, kesuksesan melangkah ke perempat final membuat tim voli putri telah memenuhi target tersebut.
Akan tetapi, kejutan tim asuhan Muhammad Anshori tidak bisa berlanjut setelah dihentikan tim berstatus juara bertahan atau peraih medali emas pada Asian Games 2014, Korsel.
(Baca Juga: US Open 2018 - Sukses Atasi Grogi, Roger Federer Melangkah ke Babak Berikutnya)
Bermain di Tennis Indoor Gelora Bung Karno, Rabu (29/8/2018), tim voli putri Indonesia takluk tiga set langsung dengan skor 22-25, 13-25, dan 18-25.
Kekalahan tersebut praktis membuat srikandi-srikandi Tanah Air itu mengakhiri asa untuk bisa memenangi medali di cabang bola voli.
Kendati demikian, Aprilia Manganan dkk masih berpeluang melewati target delapan besar karena memperebutkan posisi lima besar.
Tim Merah Putih akan meladeni lawan sesama Asia Tenggara, Vietnam, yang akan berlangsung, Jumat (31/8/2018).
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar