Arsenal kini memiliki sponsor baru mulai musim mendatang, The Gunners yang sebelumnya bekerja sama dengan Puma, kini secara resmi mengumumkan Adidas sebagai mitranya.
Arsenal telah mengumumkan kesepatakan sponsor terbaru mereka dengan produsen perlengkapan asal Jerman, Adidas.
Dilansir BolaSport.com dari Goal.com, perjanjian kerja sama antara Arsenal dengan Adidas diperkirakan mencapai nilai 60 juta poundsterling atau hampir senilai Rp 2 triliun per musim.
(Baca juga: Cetak Gol untuk Arsenal, Mesut Oezil Langsung Traktir Temannya di Restoran Turki)
Lebih lanjut lagi, kerja sama antara Arsenal dan Adidas ini dikabarkan mulai 1 Juli 2019 ini bernilai sekitar 300 juta poundsterling (sekitar Rp 5,9 triliun) selama lima tahun.
Kontrak komersial itu dikabarkan dua kali lipat lebih besar ketimbang yang didapat Arsenal dari Puma sejak 2014.
Arsenal and adidas have agreed a new kit partnership, effective from July 1, 2019 pic.twitter.com/ceZzq0elgs
— Arsenal FC (@Arsenal) October 8, 2018
Kerja sama ini menjadi yang tertinggi kedua setelah Manchester United yang menerima 75 poundsterling dari Adidas.
Tim asuhan Unai Emery ini terakhir kali menjalin kerja sama dengan Adidas pada era akhir 1993-1994, dua tahun sebelum Arsene Wenger menukangi tim berjuluk The Gunners itu.
(Baca juga: Arsene Wenger Kembali Bermain Sepak Bola Setelah Meninggalkan Arsenal)
Sebelum Adidas kembali menjadi sponsor, Arsenal sendiri telah bekerja sama dengan Puma selama lima tahun terakhir.
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | Goal.com |
Komentar