PSG beberapa waktu ini dikabarkan sedang membujuk Neymar untuk bergabung setelah menyadari bahwa Alexis Sanchez tak mungkin didapatkan.
Teka-teki pertemuan direktur olahraga PSG, Antero Henrique, dengan Alexis Sanchez di hotel Paris terjawab sudah.
Arsene Wenger kembali menegaskan bahwa Sanchez tak akan meninggalkan Arsenal.
Pesepak bola asal Cile itu akan tetap menyelesaikan sisa setahun kontraknya dengan The Gunners.
Kegagalan PSG menggaet Sanchez membuat mereka mengejar Neymar.
Pemain depan Barcelona ini dikabarkan akan dibeli PSG seharga 196 juta pounds atau sekitar 3,4 triliun rupiah dan mendapat gaji 156 juta pounds atau setara 2,7 triliun rupiah.
Namun, Ernesto Valverde, pelatih Barcelona menyatakan bahwa klub yang ia asuh tidak akan mengizinkan Neymar pergi.
Valverde tahu dengan baik potensi Neymar untuk Barcelona.
"Kami ingin Neymar tetap di sini," ujar Valverde seperti dilansir BolaSport.com dari situs The Sun.
Kabar pengejaran bintang lapangan oleh PSG berhembus lagi.
AS Monaco mengatakan bahwa PSG mencoba menggaet Kylian Mbappe.
Pesepak bola kelahiran Bondy ini digadang-gadang oleh AS Monaco bernilai 100 juta poundsterling atau senilai 1,7 triliun rupiah.
Striker AS Monaco ini ternyata juga diincar oleh Arsenal.
Wenger pun mengakui telah menemui Mbappe dan keluarganya.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | thesun.co.uk |
Komentar