Inter Milan berhasil ungguli Chelsea pada babak pertama dalam lanjutan pertandingan International Champions Cup (ICC) 2017 di Stadion Nasional Singapura, Sabtu (29/7/2017).
Chelsea langsung menurunkan Alvaro Morata sejak menit pertama setelah hanya menjadi pemain pengganti saat laga melawan Bayern Muenchen.
Antonio Conte menurunkan dua penyerang sekaligus dengan Michy Batshuayi di depan untuk mendampingi Morata.
Inter Milan menurunkan skuat yang hampir sama ketika berhasil mengalahkan Bayern Muenchen pada pertandingan sebelumnya.
Pencetak dua gol ke gawang Bayern, Eder, tak diturunkan dan digantikan oleh Stevan Jovetic.
Inter Milan terlebih dahulu mengambil inisiatif serangan.
Namun, sepakan Antonio Candreva masih bisa diselamatkan Thibaut Courtois, sedangkan tendangan Marcelo Brozovic dan Roberto Gagliardini masih bisa diblok lini belakang Chelsea.
Setelah itu Chelsea mulai keluar menyerang.
Michy Batshuayi menjadi pemain yang paling membahayakan gawang Inter Milan setelah melepaskan dua kali tembakan.
Tendangan bebas David Luiz masih belum mengarah ke gawang Inter yang dijaga Padelli.
5 Atlet Tekaya 2017 Versi Forbes - https://t.co/0FpqL2c2kX pic.twitter.com/6oeYFnAolI
— BolaSport.com (@bolasportcom) July 29, 2017
Menjelang akhir babak pertama, Chelsea mendapatkan sepak pojok empat kali berturut-turut, namun tak satu pun yang menghasilkan gol.
Memasuki tambahan waktu babak pertama, Inter mendapatkan hadiah penalti setelah Jovetic dijatuhkan di kotak terlarang.
Jovetic yang maju sebagai eksekutor, gagal menjalankan tugasnya dengan baik setelah bola ditepis Courtois.
Akan tetapi, pemain asal Montenegro itu berhasil memanfaatkan bola muntah untuk membawa timnya unggul.
Hasil ini tak berubah sampai peluit panjang babak pertama dibunyikan.
Babak pertama, Inter Milan ungguli Chelsea 1-0.
Susunan pemain:
Chelsea (3-4-1-2): 13-Courtois; 28-Azpilicueta, 30-Luiz, 24-Cahill; 15-Moses, 7-Kante, 4-Fabregas, 3-Alonso; 22-Willian; 9-Morata, 23-Batshuayi.
Inter Milan (4-5-1): 27-Padelli; 33-D'Ambrosio, 25-Miranda, 37-Skriniar, 55-Nagatomo; 87-Candreva, 20-Valero, 5-Gagliardini, 77-Brozovic, 44-Perisic; 8-Jovetic.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | ICC |
Komentar