Kemenangan AS Monaco atas Metz mengantarkan klub tersebut mencatatkan rekor baru di Liga Prancis.
Gol tunggal Radamel Falcao di menit ke-78 cukup untuk membawa Monaco memenangi laga melawan Metz 1-0.
Kemenangan tersebut menjadi yang ke-15 secara beruntun bagi Monaco, sebuah rekor kemenangan beruntun terlama di Liga Prancis, seperti dilansir BolaSport.com dari Opta.
15 - @AS_Monaco_EN have now won their last 15 games in Ligue 1, a record for a team in the history of the top-flight. Pantheon. pic.twitter.com/di7efQeSHx
— OptaJean (@OptaJean) August 18, 2017
Catatan ini mengalahkan rekor sebelumnya yang dipegang Bordeaux dengan 14 kemenangan beruntun pada tahun 2009.
Kemenangan beruntun Monaco dimulai saat mengalahkan Guingamp 2-1 pada 25 Februari 2017.
Dalam perjalanannya, Monaco mengalahkan tim-tim seperti Lyon, Lille, Bordeaux, dan Rennes.
Monaco yang menjadi juara Liga Prancis musim lalu belum pernah kalah di tahun 2017, terakhir mereka menelan kekalahan dari Lyon 1-3 pada 18 Desember 2016.
Bermain tanpa Kylian Mbappe, Falcao berhasil membawa kemenangan ketiga di musim 2017-2018 dalam upaya mereka mempertahankan gelar Liga Prancis agar tetap menjadi milik Monaco.
Falcao kini mencetak 7 gol dari 5 laga terakhirnya di Liga Prancis, termasuk empat golnya di musim baru ini.
7 - @FALCAO has now scored 7 goals in his last 5 Ligue 1 games. Machine.
— OptaJean (@OptaJean) August 18, 2017
Kemenangan ini juga membuat Monaco sementara memimpin klasemen Liga Prancis dengan sembilan poin, unggul tiga poin dari pesaing-pesaing mereka yang baru akan bertanding pada hari Sabtu dan Minggu.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | twitter.com/OptaJean |
Komentar