Olahraga sudah menjadi bagian gaya hidup masyarakat modern, salah satunya bersepeda.
Sepak bola, basket, bulu tangkis, hingga olahraga balap menjadi contoh bidang yang banyak diminati.
Namun bagaimana jika olahraga tersebut dikombinasikan dengan aktivitas olahraga lainnya?
Dilansir BolaSport.com dari Twitter Brfootball, ternyata ada gabungan antara sepak bola den bersepeda.
Olahraga gabungan sepak bola dengan bersepeda ini dinamakan cycle ball.
Cycle ball dimainkan 2 lawan 2 dengan menggunakan sepeda tanpa rem.
Union Cycliste Internationale (UCI) atau bisa disebut Persatuan Bersepeda Internasional menjadi badan yang menaungi olahraga tersebut.
"Anda memerlukan banyak kekuatan, permainan ini cepat dan merupakan pertarungan antar manusia," ujar delegasi teknik UCi, Hubert Schneider.
(BACA JUGA: Cantiknya Pevita Pearce Ketika Bermain Tinju Membuat Cowok-cowok Rela Ditinju)
Cycle ball sebenarnya sudah dimainkan sejak tahun 1893.
Pemain ini populer di Jerman, namun sebenarnya dimulai di Amerika Serikat.
Tertarik mencoba olahraga ini?
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | instagram.com/brfootball, youtube.com |
Komentar