Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Berdarah Indonesia Samai Catatan Louis van Gaal di Liga Belanda

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Minggu, 1 Oktober 2017 | 21:11 WIB
Adnan Januzaj (kanan) bersama pelatih Louis van Gaal (tengah) dan Memphis Depay dalam laga Manchester United lawan Southampton di Old Trafford, 23 Januari 2016.
OLI SCARFF / AFP
Adnan Januzaj (kanan) bersama pelatih Louis van Gaal (tengah) dan Memphis Depay dalam laga Manchester United lawan Southampton di Old Trafford, 23 Januari 2016.

Feyenoord berhasil meraih kemenangan besar dengan skor 4-0 saat melawat ke markas AZ Alkmaar pada laga pekan ketujuh Liga Belanda, Minggu (1/10/2017).

Gol-gol kemenangan Feyenoord yang dibesut Giovanni van Bronckhorst dicetak oleh Steven Berghuis (menit ke-11 dan 41'), Sam Larsson (17'), dan Tonny Vilhena (57').

Bagi Van Bronckhorst, ini adalah kemenangan ke-50 dalam karier manajerialnya di Liga Belanda.

Van Bronckhorst mencatat torehan 50 kemenangan dari 75 laga perdananya bersama Feyenoord sejak tahun 2015 lalu.

Catatan spesial Van Bronckhorst ini mengikuti torehan yang pernah dicatatkan oleh Louis van Gaal pada awal karier melatihnya di Liga Belanda.

Van Gaal yang pernah melatih timnas Belanda, Barcelona, Bayern Muenchen, dan Manchester United ini memulai karier melatihnya pada tahun 1991 saat menangani Ajax Amsterdam.

Bukan tidak mungkin Van Bronckhorst bisa mengikuti jejak karier Van Gaal sebagai salah satu pelatih asal Belanda yang sukses di Eropa.

Van Bronckhorst memulai karier melatihnya sebagai pelatih utama saat ditunjuk untuk menangani Feyenoord pada musim panas 2015.

Dua musim menangani Feyenoord, Van Bronckhorst sudah menyumbangkan gelar juara Liga Belanda (2016-2017), Piala Belanda (2015-2016), dan Piala Super Belanda (2017).

Meski lahir dan besar di Belanda, Van Bronckhorst sebenarnya punya darah Indonesia karena ayahnya yang blasteran Indonesia-Belanda menikah dengan Fransien Sapulette, ibu Van Bronckhorst yang berasal dari Indonesia, tepatnya Maluku Tengah.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : Twitter.com/OptaJohan
REKOMENDASI HARI INI

China Masters 2024 - Laga Semifinal Jonatan Christie Aneh, Kelakuan Hakim Garis Tuan Rumah Disebut Memalukan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X