BOLASPORT.COM – Setelah pilar Persib Bandung, Michael Essien yang dibuatkan Patung di negara asalnya, Ghana, kini rekan senegaranyam Asamoah Gyan juga dibikinkan patung.
Orang yang sama di balik pembuatan patung Essien, kini membuat patung dari Asamoah Gyan.
Hal ini sebagai bentuk penghormatan untuk Gyan sebagai top scorer sepanjang masa timnas Ghana dengan 51 gol dari 106 penampilan.
Namun penampakannya kembali menuai pro kontra karena sama sekali tak mirip.
Bentuk kaki dan bola yang ada di patung mantan pemain Sunderland ini dinilai tak proporsional.
Berikut penampakannya.
The sculptor who did Michael Essiens statue, has designed one for Ghana skipper Asamoah Gyan.
He says it is to honour him as Ghana's all-tim topscorer pic.twitter.com/63JGhdbMGD
— Saddick Adams (@SaddickAdams) 7 January 2018
(Baca juga: Jemput hingga Bandara, Inilah Pemain Barcelona Pertama yang Sambut Philippe Coutinho)
Sebelumnya sang pematung juga membuat patung Essien di kota Accra, Ghana yang juga menuai kontroversi.
Situs Express mendeskripsikan patung itu sebagai tidak proporsional. Wajah Essien di patung pun tidak terukir dengan baik.
Pesepak bola yang diabadikan patungnya memang seakan menjadi tren akhri-akhir ini.
Sebelumnya, Cristiano Ronaldo dan Diego Maradona juga sempat diabadikan menjadi patung. Namun patung keduanya juga mendapat olok-olokan karena dinilai tidak mirip.
Bagaumana menurut anda?
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar