Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hujan 6 Gol Iringi Langkah Paris Saint-Germain ke Babak 16 Besar Piala Prancis

By Septian Tambunan - Kamis, 25 Januari 2018 | 02:56 WIB
Gelandang Paris Saint-Germain, Adrien Rabiot (kanan), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Guingamp dalam laga babak 32 besar Piala Prancis di Stadion Parc des Princes, Paris, pada 24 Januari 2018.
CHARLY TRIBALLEAU/AFP
Gelandang Paris Saint-Germain, Adrien Rabiot (kanan), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Guingamp dalam laga babak 32 besar Piala Prancis di Stadion Parc des Princes, Paris, pada 24 Januari 2018.

Paris Saint-Germain menang 4-2 atas Guingamp dalam laga babak 32 besar Coupe de France alias Piala Prancis di Stadion Parc des Princes, Rabu (24/1/2018) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Gol Paris Saint-Germain dicetak oleh Adrien Rabiot (menit ke-21), bunuh diri Lucas Deaux (25'), Javier Pastore (64'), dan Marquinhos (89').

Adapun gol Guingamp datang dari dua lesakan penalti Marcus Thuram (33') dan Yeni N'Gbakoto (75').

Berdasarkan pantauan BolaSport.com, Paris Saint-Germain memang tampil lebih mendominasi.


Gelandang Paris Saint-Germain, Adrien Rabiot (kiri), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Guingamp dalam laga babak 32 besar Piala Prancis di Stadion Parc des Princes, Paris, pada 24 Januari 2018.(CHARLY TRIBALLEAU/AFP)

Mereka memimpin penguasaan bola hingga 63 persen.

Dari segi peluang, Les Parisiens memiliki 23.

Sementara itu, Guingamp mempunyai 10 kesempatan.

(Baca Juga: Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea - Starting Line up, Perebutan Tiket Final)

Mengambil inisiatif serangan sejak awal, PSG berhasil memimpin 1-0 pada menit ke-21.

Menerima umpan silang dari Angel Di Maria, Adrien Rabiot dengan mantap menanduk bola.

Berselang empat menit, PSG mampu menggandakan keunggulan menjadi 2-0 setelah pemain tim tamu, Lucas Deaux menyarangkan bola ke gawangnya sendiri.


Para pemain Paris Saint-Germain merayakan gol yang dicetak Adrien Rabiot (kanan) dalam laga babak 32 besar Piala Prancis kontra Guingamp di Stadion Parc des Princes, Paris, pada 24 Januari 2018.(CHARLY TRIBALLEAU/AFP)

Berusaha bangkit, Guingamp sanggup memangkas ketertinggalan pada menit ke-33.

Wasit Antony Gautier menunjuk titik putih setelah kiper PSG, Kevin Trapp, menjatuhkan pemain Guingamp, Yeni N'Gbakoto, di kotak terlarang.

Marcus Thuram, yang maju sebagai eksekutor, tidak menyia-nyiakan penalti tersebut.

(Baca Juga: Kepada Media Spanyol, Luis Milla Sebut Alasan Dirinya Tepat Melatih Timnas U-23 Indonesia)

Skor 2-1 untuk PSG bertahan sampai turun minum.

Memasuki babak kedua, Paris Saint-Germain terus mengontrol jalannya pertandingan.

Mereka kembali membikin suporter tuan rumah bersorak pada menit ke-64.


Pemain Paris Saint-Germain, Javier Pastore, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Guingamp dalam laga babak 32 besar Piala Prancis di Stadion Parc des Princes, Paris, pada 24 Januari 2018.(GEOFFROY VAN DER HASSELT/AFP)

Memanfaatkan umpan matang Julian Draxler, Javier Pastore sukses menanduk bola yang menghadirkan gol ketiga bagi pasukan Unai Emery.

Pada menit ke-74, Guingamp kembali mendapat penalti setelah Marcus Coco dilanggar bek PSG, Thomas Meunier, di dalam kotak 12 pas.

Kali ini Yeni N'Gbakoto yang maju sebagai algojo dan sukses menjalankan tugasnya.

(Baca Juga: Luis Milla Ungkap Satu Hal Terpenting yang Telah Dilakukan Para Pemain Indonesia)

Tersengat dengan gol anak-anak asuh Antoine Kombouare, Edinson Cavani cs meningkatkan gempuran.

Hasilnya, PSG menorehkan gol keempat pada menit ke-89.

Angel Di Maria kembali menjadi kreator dari gol timnya.


Para pemain Paris Saint-Germain merayakan gol yang dicetak Javier Pastore (tengah) dalam laga babak 32 besar Piala Prancis kontra Guingamp di Stadion Parc des Princes, Paris, pada 24 Januari 2018.(GEOFFROY VAN DER HASSELT/AFP)

Umpan silang dia mendarat mulus di kepala Marquinhos yang sukses meneruskan si kulit bulat ke gawang Guingamp.

Skor 4-2 untuk PSG tetap tidak berubah hingga peluit panjang dibunyikan.

Kemenangan ini mengantarkan Paris Saint-Germain melaju ke babak 16 besar Piala Prancis.

Paris Saint-Germain 4-2 Guingamp (Adrien Rabiot 21', Lucas Deaux 25'-bd, Javier Pastore 64', Marquinhos 89' ; Marcus Thuram 33'-pen, Yeni N'Gbakoto 75'-pen)

Susunan Pemain

Paris Saint-Germain: 1-Kevin Trapp, 3-Presnel Kimpembe, 5-Marquinhos, 4-Yuri Berchiche, 2-Thomas Meunier, 6-Giovanni Lo Celso, 7-Adrien Rabiot, 8-Julian Draxler (14-Christopher Nkunku 78'), 9-Edinson Cavani, 10-Javier Pastore, 11-Angel Di Maria

Pelatih: Unai Emery

Guingamp: 1-Karl Johan Johnsson, 5-Felix Eboa Eboa, 4-Christophe Kerbrat (15-Jeremy Sorbon 63'), 3-Rebocho, 2-Jordan Ikoko, 7-Ludovic Blas (14-Yannis Salibur 80'), 6-Lebogang Phiri, 8-Lucas Deaux, 9-Marcus Thuram, 10-Yeni N'Gbakoto, 11-Marcus Coco (12-Jimmy Briand 74')

Pelatih: Antoine Kombouare

Wasit: Antony Gautier

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136