Robert Lewandowski, Claudio Pizarro, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Gerd Mueller ternyata punya persamaan.
Nama-nama tersebut adalah segelintir dari sederet pesepak bola yang mampu mencetak rekor di ajang Liga Jerman.
Gerd Mueller adalah pencetak gol terbanyak sepanjang masa Liga Jerman dengan torehan 385 gol bagi Bayern Muenchen selama periode 1964 hingga 1979.
Sementara Claudio Pizarro (Peru) merupakan pencetak gol non-Jerman terbanyak sepanjang masa.
(Baca Juga: Kocak, Wasit Laga Piala Liga Jerman Memakan Barang yang Dilempar oleh Suporter ke Arah Lapangan)
Claudio Pizarro mencetak 191 gol bagi Werder Bremen serta FC Bayern hingga saat ini.
Pemain non-Jerman dengan gol terbanyak dalam satu musim adalah Pierre-Emerick Aubameyang, yang mencetak 31 gol bagi Borussia Dortmund di Liga Jerman 2016-2017.
Pencetak gol pertama di ajang Bundesliga adalah Friedhelm "Timo" Konietzka, yang menorehkan gol pertama bagi Borussia Dortmund saat kalah 2-3 dari Werder Bremen pada Oktober 1963.
Kevin Volland mencatatkan rekor sebagai pencetak gol tercepat dalam pertandingan Liga Jerman.
Saat membela Hoffenheim, dia hanya membutuhkan 9 detik untuk mencetak gol dalam laga kontra Bayern Muenchen pada pekan kedua Bundesliga 2015-2016.
Rekor 9 detik itu disamai Karim Bellarabi (Bayer Leverkusen), yang menjebol gawang Borussia Dortmund pada pekan pertama Liga Jerman 2014-2015.
Rekor gol terbanyak dalam satu pertandingan diukir atas nama Dieter Mueller, yang membukukan enam gol bagi FC Koeln kala menaklukkan Werder Bremen 7-2 pada Agustus 1997.
Robert Lewandowski punya rekornya sendiri, yaitu hat-trick tercepat.
Ketika membawa Bayern Muenchen menaklukkan Wolfsburg 5-1 pada September 2015, Robert Lewandowski mencetak 5 gol dalam 9 menit.
(Baca Juga: Persija Jakarta akan Melawan PSMS Medan di Babak Semifinal, Ini Harapan Sekretaris Umum The Jakmania)
Nuri Sahin adalah pencetak gol termuda di Liga Jerman.
Dia membukukan angka bagi Borussia Dortmund dalam duel melawan Nuernberg pada November 2005, tepatnya di usia 17 tahun 82 hari.
Sementara ada pula kiper yang mencetak rekor gol di Liga Jerman.
Penjaga gawang dengan gol terbanyak adalah Hans-Joerg Butt, yang membukukan 26 gol dari titik penalti (19 gol bagi Hamburger SV dan 7 bagi Bayer Leverkusen).
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Bundesliga |
Komentar