Bos Borussia Dortmund Hans-Joachim Watzke mengatakan bahwa klubnya tidak memiliki opsi untu membeli secara permanen Michy Batshuayi.
Borussia Dortmund baru saja mendatangkan Michy Batshuayi dari Chelsea pada bursa transfer musim dingin ini dengan status pinjaman.
Kehadiran penyerang asal Belgia di Signa Iduna Park ini untuk menggantikan peran Pierre-Emerick Aubameyang yang hijrah ke Arsenal.
Bersama Borussia Dortmund, Batshuayi langsung menunjukan penampilan apiknya dengan berhasil mengemas tiga gol dan satu assist pada dua laga awalnya bersama Die Borussien.
(Baca Juga: Pemanasan Setengah Musim, Cristiano Ronaldo Bangkit pada Paruh Kedua Liga Spanyol)
Sayangnya Borussia Dortmund kemungkinan besar hanya akan diperkuat Michy Batshuayi sampai akhir musim ini.
Hal ini terjadi karena pihak Borussia Dortmund hanya meminjam pemain 24 tahun ini sampai akhir musim dan tidak memiliki opsi untuk membeli secara permanen dari Chelsea.
"Kami mencoba yang terbaik untuk bisa mendapatkan opsi untuk mempermanenkan Michy Batshuayi, tapi ini bukan keputusan Chelsea," ujar Bos Borussia Dortmund, Hans-Joachim Watzke.
(Baca Juga: Bek Real Madrid: Tak Perlu Mantra Khusus untuk Hentikan Neymar!)
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | twitter.com/@HLNinEngland |
Komentar