Paris Saint-Germain akan segera membuat keputusan terkait cedera megabintang mereka, Neymar.
Neymar mengalami cedera retak tulang metatarsal saat PSG berhadapan dengan Marseille di Liga Prancis, Senin (26/2/2018).
Kini ayah dari sang megabintang, Neymar Sr, memberikan informasi lanjutan mengenai kondisi sang anak.
"Dokter dari tim nasional Brasil dan PSG akan segera membuat keputusan untuk cedera Neymar," kata sang ayah seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
"Keputusan rencananya akan kami buat pada Rabu ini," ujar Neymar Sr.
(Baca Juga: Ayah Neymar Minta PSG Legawa dengan Kondisi Sang Anak)
Tim dokter akan memutuskan apakah Neymar perlu menjalani operasi atau tidak.
Pelatih PSG, Unai Emery, sempat mengungkapkan bahwa Neymar tak perlu menjalani operasi demi pemulihan cedera.
"Neymar tidak akan menjalani tindak operasi. Kabar itu tidak benar," ucap Emery seperti dilansir dari FourFourTwo.
Sementara itu, ayah Neymar juga meminta PSG untuk bersabar dengan kondisi putranya dan meminta mereka untuk tak memaksa Neymar pulih secara cepat.
(Baca Juga: Tega! Neymar Alami Retak Tulang, Sang Lawan Justru Mencerca)
"Kami tidak ingin berada dalam situasi seperti ini, tetapi kami harus mengembalikan Neymar ke kondisi terbaiknya," ujar Neymar Sr.
"Neymar tak boleh berpikir bahwa ia harus bermain lawan Real Madrid dengan cedera seperti ini," kata sang ayah.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | espn.com.br |
Komentar