Hasil cukup mengejutkan terjadi di pekan pembuka Liga Super China dengan kalahnya sang juara bertahan Guangzhou Evergrande Taobao dari Guangzhou R&F.
Liga Super China 2018 langsung menghasilkan kejutan pada laga pembukaan ketika juara bertahan Liga bertahan musim lalu, Guangzhou Evergrande Taobao harus kalah dari Guangzhou R&F 4-5 di markas mereka,Stadion Tianhe, Jumat (2/3/2018).
Dalam laga yang bertajuk derbi Guangzhou ini tim tamu langsung unggul 2-0 ketika laga baru berjalan sepuluh menit lewat dua gol Eran Zahavi (2' dan 10').
Namun Guangzhou Evergrande Taobao yang dilatih oleh Fabio Cannavaro sukses membalikan keadaan sebelum babak pertama berakhir lewat hat-trick Allan (13',39 dan 45').
Eran Zahavi kembali jadi mimpi buruk bagi tuan rumah ketika mencetak gol ketiganya pada menit ke-49 sekaligus menjadikan kedudukan menjadi 3-3.
Guangzhou R&F sukses berbalik memimpin 4-3 berkat gol yang dilesakan oleh Junior Urso pada menit ke-65.
(Baca Juga: Bintang Jerman Gagal ke Manchester United, Louis van Gaal Salahkan David Moyes)
The 2018 Chinese Super League season kicked off today and with 10 minutes remaining of the opening fixtures of the campaign, defending champions Guangzhou Evergrande are 5-4 down at home to Guangzhou R&F F.C.https://t.co/Njr2gW0YfX pic.twitter.com/bX4l5dkzs0
— WhoScored.com (@WhoScored) 2 March 2018
Tak ingin malu dikandang sendiri, empat menit kemudian Guangzhou Evergrande Taobao kembali mampu membuat kedudukan sama kuat berkat gol penalti Ricardo Goulart.
Tuan rumah akhirnya harus mengakui keunggulan tim tamu setelah Xiao Zhi memastikan laga menjadi milik Guangzhou R&F berkat golnya pada menit ke-75 dan membuat laga berkesuduhan 5-4.
Selain derbi Guangzhou yang mempertemukan Guangzhou Evergrande Taobao dan Guangzhou R&F.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar