BOLASPORT.COM – Klub Myanmar, Yangon United tetap memimpin Grup G Piala AFC 2018 dan diikuti Bali United pada posisi kedua. Sayang, kemenangan terbaru Yangon United diwarnai dua kartu merah.
Yangon United pada matchday ketiga Grup G Piala AFC 2018 menjamu wakil Filipina, Global Cebu FC, Rabu (7/3/2018) petang.
Laga ini berakhir dengan skor 3-0 untuk tuan rumah di Stadion Thuwunna, Yangon.
Pertandingan ini berlangsung dalam tempo cepat dan cukup ketat.
(Baca juga: Pemain dengan Status Marquee Player Ini Bersinar dan Produktif, setelah Meninggalkan Klub Indonesia)
Tim tamu seolah enggan memberikan peluang para pemain The Lions, julukan Yangon United, dengan pertahanan ketat.
Gol pertama Yangon United pada laga ini tercipta pada menit ke-45+3 melalui sepakan bebas gelandang Maung Maung Lwin.
Skor 1-0 pun bertahan sampai pertandingan memasuki jeda.
(Baca juga: Kejutan! Berstatus Finalis 2016, Indonesia Kalah dari Vietnam pada Penentuan Unggulan Piala AFF 2018)
Pada awal babak kedua, Lwin giliran yang memberikan umpan manis dan terciptalah gol kedua tuan rumah.
Gol ini disarangkan Sekou Sylla melalui tandukan pada menit ke-48.
Sekou yang musim 2017 merupakan pemain Global Cebu, semakin semangat menggempur pertahanan mantan timnya.
(Baca juga: Tiger, Satu Lagi Orang Kaya dari Thailand yang Memiliki Saham Mayoritas Klub Liga Inggris)
Memasuki menit ke-57, penyerang asal Guinea itu pun kembali membobol gawang Global Cebu yang dikawal kiper Patrick Deyto.
Gol ini hasil dari assist Min Kyaw Khant.
Namun pada laga ini, dua kartu merah keluar dari wasit yang memimpin laga.
(Baca juga: Rapor 6 Pilar Indonesia pada Putaran Kedua Piala FA Malaysia 2018 - Satu Pemain Gigit Jari)
Bek tuan rumah Zaw Thein melanggar keras pemain Global Cebu lalu diusir wasit pada menit ke-77.
Sedangkan dua kartu kuning membuat pemain bertahan Global Cebu, Marco Casambre keluar lapangan lebih cepat pada menit ke-79.
Tiga poin tambahan ini membuat Yangon United mengumpulkan sembilan angka dan memimpin Grup G.
The Lions unggul lima poin dari Bali United yang memiliki empat poin dari tiga laga dan ada di posisi kedua.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | THE-AFC.COM |
Komentar