Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Resmi, Dortmund Sah Datangkan Peraih Trofi Piala Jerman dari Eintracht Frankfurt

By Tomy Kartika Putra - Selasa, 29 Mei 2018 | 00:06 WIB
Marius Wolf (kanan) saat pengumuman resmi kepindahannya dari Eintracht Frankfurt ke Borussia Dortmund  pada Minggu (28/5/2018)
BVB.DE
Marius Wolf (kanan) saat pengumuman resmi kepindahannya dari Eintracht Frankfurt ke Borussia Dortmund pada Minggu (28/5/2018)

Klub raksasa Liga Jerman, Borussia Dortmund, resmi mendatangkan pemain Eintracht Frankfurt, Marius Wolf, dengan kontrak selama lima tahun.

Marius Wolf bermain untuk Hannover 96 sebelum hijrah ke Eintracht Frankfurt pada Januari 2017.

Dia bermain mengesankan untuk Frankfurt pada musim 2017-2018.

Wolf berhasil mencetak enam gol dan sebelas assist bagi Frankfurt.

Pemain ini serbabisa karena dapat menempati berapa posisi di lapangan, seperti winger kanan, gelandang kanan maupun kiri, dan bahkan bek kanan.

Pemain 23 tahun ini juga berjasa menghadirkan trofi kompetisi DFB Pokal 2017-2018 kepada pasukan Niko Kovac setelah mengalahkan klub raksasa Bayern Muenchen di final dengan skor 3-1.

(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Dilansir BolaSport.com dari website resmi Dortmund, Wolf akan terikat kontrak di Signal Iduna Park selama lima tahun atau sampai dengan 30 Juni 2023.

Direktur Olahraga Dortmund, Michael Zorc, berkata, "Marius Wolf adalah pemain dengan sudut pandang yang hebat. Kombinasi dari kemampuan atletik dan kematangan mental membuatnya menjadi pemain yang sempurna untuk Borussia Dortmund."

Wolf tidak bisa menahan rasa gembira setelah resmi berseragam Die Borussen.


Editor : Beri Bagja
Sumber : transfermarkt.com, bvb.de

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X