Tidak ada kejelasan masa depan karier bagi pemain OGC Nice, Mario Balotelli, yang habis kontrak musim ini.
Mario Balotelli menjalani musim yang baik setelah pergi dari Liverpool untuk membela OGC Nice dalam dua musim terakhir.
Pemain 27 tahun telah mencetak 41 gol selama dua musim bermain di semua kompetisi yang klub Liga Prancis itu ikuti.
Ia juga mencetak satu gol dalam laga kontra timnas Arab Saudi, setelah dipanggil kembali memperkuat timnas Italia pada Selasa (29/5/2018).
Meski demikian, masa depan karier pesepak bola yang sempat dicap bengal pada masa lalu masih tersembunyi dan belum menemui jawaban.
Pasalnya, kontrak Balotelli di Nice akan habis pada akhir Juni tahun ini.
Balotelli pun digadang-gadang akan kembali ke Liga Italia.
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
Sejumlah klub seperti Napoli, AS Roma, Genoa hingga Parma, disebut-sebut menjadi pelabuhan selanjutnya pemain berpostur 189 cm ini.
Di sela-sela kesibukan mempersiapkan laga melawan timnas Prancis pada Jumat (1/6/2018), pelatih timnas Italia, Roberto Mancini, menilai sangat baik bagi Balotelli untuk segera mencari destinasi baru untuk menjamin dirinya bermain reguler.
"Jika Mario meninggalkan Nice, sangat penting bagi dirinya untuk menemukan klub yang memberikan kesempatan bermain reguler, mencetak banyak gol dan untuk terus meningkatkan kemampuan," ucap Mancini dikutip BolaSport.com dari laman Four Four Two.
(Baca Juga: Hengkang dari Real Madrid, Zidane Punya Kans Latih Timnas Prancis)
Pada waktu yang berbeda, Balotelli juga mengungkapkan bahwa ia tak mengetahui bagaimana ia akan mengarungi musim mendatang.
"Saya tak benar-benar pernah berpikir tentang masa depan. Saya tak ingin berpikir terlalu jauh," kata Balotelli seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Nice.
"Saya ingin berkonsentrasi terhadap apa yang akan terjadi pada minggu ini. Minggu depan, saya akan pikirkan tentang minggu selanjutnya. Dan setelahnya, saya akan berpikir tentang minggu berikutnya," ujar eks pemain Liverpool.
"Sejujurnya, saya tak tahu tentang masa depan saya," tutur Balotelli memungkasi perkataan.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | fourfourtwo.com, ogcnice.com |
Komentar