Rakasasa Liga Jerman, Bayern Muenchen, akan memantau kiper internasional Inggris, Jordan Pickford, sebagai pengganti Manuel Neuer, dilansir BolaSport.com dari The Sun.
Pickford datang ke Everton dari Sunderland pada Juli 2017.
Everton pada waktu itu harus merogoh kocek sedalam 30 juta pounds atau sekitar 553 miliar rupiah untuk mendaratkan sang kiper ke Goodison Park.
(Baca juga: Kedatangan Ancelotti Dianggap Pemborosan oleh Fan, Direktur Napoli Tidak Setuju)
Berkat penampilan cemerlang di bawah mistar The Toffees, dia lantas dipanggil ke dalam skuat timnas Inggris untuk Piala Dunia 2018.
Pemain 24 tahun ini tampil penuh saat Inggris berhasil mengalahkan Nigeria dengan skor 2-1 di laga persahabatan pada Sabtu (2/6/2018).
Bayern Muenchen akan memonitor Pickford saat membela Tim Tiga Singa di Rusia seiring cederanya kiper utama mereka, Manuel Neuer.
Neuer adalah kiper utama timnas Jerman dengan 74 caps dan berhasil mengantar Tim Panser menjuarai Piala Dunia 2014.
Namun, kiper yang kini berumur 32 tahun tersebut belum kembali bermain untuk klub di Liga Jerman sejak pertengahan September 2017.
Pengganti Neuer, Sven Ulreich, belum bisa tampil meyakinkan setelah membuat kesalahan fatal yang berakibat tumbangnya Bayern dari Real Madrid di semifinal Liga Champions.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | thesun.co.uk |
Komentar