Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BREAKING NEWS - Pemain Idaman Chelsea, Aleksandr Golovin Bergabung dengan AS Monaco

By Kautsar Restu Yuda - Jumat, 27 Juli 2018 | 20:37 WIB
 Gelandang Timnas Rusia, Aleksandr Golovin (kanan), berduel dengan pemain Arab Saudi, dalam laga pembukaan Piala Dunia 2018 di Luzhniki Stadium, Kamis (14/6/2018).
FRANCISCO LEONG/AFP
Gelandang Timnas Rusia, Aleksandr Golovin (kanan), berduel dengan pemain Arab Saudi, dalam laga pembukaan Piala Dunia 2018 di Luzhniki Stadium, Kamis (14/6/2018).

Setelah terus menerus dikaitkan dengan Chelsea, bintang CSKA Moskva, Aleksandr Golovin resmi menjadi pemain AS Monaco.

Bergabungnya Aleksandr Golovin diumumkan melalui situs klub dan akun Twitter resmi AS Monaco, Jumat (27/7/2018) pukul 20.03 WIB.

Tim beralias Les Rouge et Blanc itu mengikat sang pemain dengan kontrak 5 tahun atau hingga 2023.

"Kami sangat senang dengan kedatangan Aleksandr Golovin di AS Monaco. Dia adalah pemain muda berbakat, sangat menonjol selama Piala Dunia, tetapi kami telah mengikutinya sejak lama. Dia sudah memiliki pengalaman yang solid di kasta pertama Liga Rusia dan secara internasional," bunyi pernyataan Wakil Presiden sekaligus CEO AS Monaco, Vadim Vasilyev.

"Meskipun kompetisi klub-klub Eropa sangat besar, Aleksandr telah memilih proyek AS Monaco, yang akan menawarkan kepadanya situasi terbaik untuk melanjutkan perkembangan kariernya," ucapnya seperti dilansir BolaSport.com dari sityus resmi klub.

Menurut data Transfermarkt, Golovin dibeli dari CSKA Moskva oleh AS Monaco senilai 30 juta euro.

Pemain berusia 22 tahun itu sudah bermain 113 laga dengan sumbangsih 13 gol dan 11 assist bagi klub Ibu Kota Rusia tersebut sejak musim 2015-2016.

Sepanjang karier di CSKA Moskva, Golovin berhasil menyumbang satu trofi Liga Rusia.

Pemain yang bisa beroperasi sebagai gelandang tengah, serang, dan sayap kiri ini menjadi salah satu pemain penting Rusia di Piala Dunia 2018.


Editor : Kautsar Restu Yuda
Sumber : Asmonaco.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X