Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diserang Bayern Muenchen, De Gea Selamatkan Wajah Man United di Babak Pertama

By Aditya Fahmi Nurwahid - Senin, 6 Agustus 2018 | 02:08 WIB
     Kiper Manchester United, David De Gea, bertepuk tangan seusai laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Sevilla di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Sevilla, Spanyol, pada 21 Februari 2018.
CRISTINA QUICLER/AFP
Kiper Manchester United, David De Gea, bertepuk tangan seusai laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Sevilla di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Sevilla, Spanyol, pada 21 Februari 2018.

Lima hari jelang bergulirnya Liga Inggris, Manchester United sambangi Allianz Arena, markan Bayern Muenchen, untuk lakoni pertandingan persahabatan.

Meski bertajuk laga persahabatan, pertandingan antara Manchester United kontra Bayern Muenchen ini sarat punya tujuan besar bagi kedua tim.

Bagi Manchester United, laga melawan Muenchen menjadi laga pramusim terakhir dan harus dimaksimalkan oleh sang pelatih, Jose Mourinho, yang kerap tak puas dengan penampilan anak asuhnya.

Sedangkan bagi Bayern Muenchen, laga melawan United juga menjadi ajang serius bagi Niko Kovac sebagai pelatih anyar setelah hasil kurang memuaskan di ajang International Champions Cup 2018.

Kedua tim sudah kembali diperkuat pemain-pemain andalannya yang sempat absen karena liburan usai Piala Dunia 2018.

Manchester United sudah diperkuat Victor Lindelof dan Marcus Rashford, sedangkan Bayern Muenchen juga sudah diperkuat Mats Hummels dan Thomas Mueller.

(Baca Juga: 3 Fakta Menarik Debut Alisson di Liverpool, Salah Satunya Nomor Punggung yang Aneh)

Bermain di kandang sendiri, Bayern Muenchen tampil lebih menekan sejak awal laga.

Tujuh menit laga berjalan, Thiago Alcantara menciptakan peluang pertama lewat tembakan mendatar. Namun, David De Gea masih mampu menyerlamatkan gawang.

Mendapatkan tekanan serius, Manchester United mencoba bermain lebih menekan. Akan tetapi, serangan-serangan Setan Merah selalu tertahan di garis pertahanan lawan.

Menit ke-19, Serge Gnabry justru kembali membuat Manchester United kerepotan. Beruntung, tendangan Gnabry bisa dimentahkan David De Gea.

(Baca Juga: Ernesto Valverde Tak Inginkan Paul Pogba di Skuat Barcelona)

Usai laga memasuki water break, Bayern Muenchen makin menekan pertahanan Manchester United.

Empat menit jelang jeda babak, Miklas Sule membantu penyerangan dan lepaskan tembakan keras, sempat memantul ke badan dua pemain United, bola liar tersebut masih mampu diselamatkan De Gea.

Menit ke-43, giliran pemain gaek Muenchen, Frank Ribery, yang mengancam. Sayang, sang pemain terpeleset saat berhadapan satu lawan satu dengan David De Gea.

Skor kacamata untuk kedua tim pun bertahan hingga peluit jeda babak dibunyikan.

(Baca Juga: Man City Raih Gelar Community Shield, Liga Inggris Musim Ini Punya Juara Baru?)

Bayern Muenchen 0 - 0 Manchester United

Susunan Pemain:

Bayern Munchen: Sven Ulreich, Niklas Sule, Matt Hummels, Thiago Alcantara, David Alaba; Javi Martinez, Franck Ribery, Arjen Robben; Thomas Mueller, Serge Gnabry, Joshua Kimmich

Manchester United (3-5-2): 
David De Gea; Luke Shaw, Eric Bailly, Victor Lindelof, Matteo Darmian; Ander Herrera, Fred, Andreas Pereira, Juan Mata; Alexis Sanchez, Marcus Rashford

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aditya Fahmi Nurwahid
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Pelatih China Anggap Timnas Indonesia sebagai Saingan, Nilai Jepang, Arab Saudi, dan Australia Sudah Beda Level

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X