Pemain berdarah Indonesia, Gaston Salasiwa, berhasil mencetak gol spektakuler kala membela Notodden FK melawan Tromsdalen dalam lanjutan divisi dua Liga Norwegia 2018 pada hari Minggu (5/8/2018).
Pada pertandingan yang digelar di Stadion TUIL Arena, Tromsdalen, itu Gaston Salasiwa diturunkan sejak awal oleh pelatih Notodden FK, Kenneth Dokken.
Kepercayaan yang diberikan oleh Kenneth Dokken kepafa Gaston dibayar tuntas pada menit ke-77.
Pada menit ke-77, eks-pemain Almere City itu berhasil menciptakan gol spektakuler dari luar kotak penalti.
Sepakan keras Gaston gagal dijangkau oleh kiper Tromsdalen, Marius Wennersteen.
(Baca Juga: Penampakan Jersey Timnas U-23 Indonesia dengan Apparel Li-Ning)
Sayangnya, gol spektakuler itu hanya mampu memperkecil ketertinggalan Notodden FK dari Tromsdalen.
Hingga pluit panjang dibunyikan, Notodden FK harus mengakui keunggulan Tromsdalen dengan skor 2-4.
Gol Gaston Salasiwa sendiri jadi gol kedua yang ia cetak dalam dua pertandingannya di OBOS-Ligaen 2018.
Sebelumnya, Gaston Salasiwa juga mencetak gol ke gawang Aalesund.
(Baca Juga: Kalah dari Bayern Muenchen, Man United Buat Kiper Lawan Menganggur Selama Pertandingan)
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | Youtube.com |
Komentar