Fandi meninggalkan klub asal Surabaya, Niac Mitra pada 1982 untuk ke Belanda.
”Ini adalah percobaan yang baik. Para pelatih mengatakan saya memiliki kemampuan udara yang baik,” tuturnya.
(Baca juga: Didanai Duit asal China, Klub Liga Inggris Ini Bisa Meninggalkan Stadion yang Mereka Tempati Sejak 1889)
“Saya baik dalam melakukan passing dan memiliki kecepatan sehingga mereka benar-benar menyukai saya.”
Irfan pun mengatakan, dia siap melakukan dengan baik pada trial ini untuk mendapatkan kontrak.
(Baca juga: Sepekan Sebelum Laga Pertama Asian Games 2018, Thailand Terancam Tanpa Bek Seharga 17 Miliar Rupiah)
”Portugal adalah negara yang bagus dengan pemain-pemain bagus dan itu tempat yang bagus untuk maju sebagai pesepak bola," ujarnya.
Selain dua bersaudara ini, pemain tengah timnas U-23 Singapura, Saifullah Akbar juga berangkat ke Eropa pada Selasa (7/8/2018).
(Baca juga: Putra Legenda Barcelona yang Sempat Main untuk Manchester United Resmi Melatih Klub China)
Dia menjalani uji coba dengan tim cadangan dari klub divisi dua Liga Spanyol, CD Tenerife.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | tnp.sg |
Komentar