Bursa transfer Eropa yang belum tertutup di liga selain Inggris membuat Bayern Muenchen siap memetik keuntungan dari Manchester United.
Bayern Muenchen masih memiliki waktu hingga 31 Agustus 2018 untuk mendatangkan pemain baru.
Kini klub raksasa Jerman tersebut mengincar bek tengah Tottenham Hotspur, Toby Alderweireld.
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, kedatangan Alderweireld diproyeksikan untuk menggantikan Jerome Boateng.
(Baca Juga: Jepang Bawa 5 Pemain Kampus ke Asian Games 2018, Ini 7 Negara Tanpa Pilar Senior di Cabang Sepak Bola)
Boateng saat ini dikabarkan sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan Paris Saint-Germain.
(Baca Juga: Real Madrid Ambruk karena Jendral Lapangan Tengah Sedang Lumpuh)
Alderweireld sendiri sebelumnya erat dikaitkan dengan sesama klub Liga Inggris, Manchester United.
Hanya, kesepakatan harga antara Tottenham Hotspur dan Manchester United tak tercapai hingga bursa transfer Liga Inggris tutup pada 9 Agustus 2018.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar