Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hugo Lloris: Kylian Mbappe Sedang Menyesuaikan Diri sebagai Pemain Bintang

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Kamis, 11 Oktober 2018 | 13:59 WIB
Striker Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, merayakan kesuksesan timnya mengalahkan Olympique Lyon dengan skor 5-0 dalam laga lanjutan Liga Prancis di Stadion Parc de Princes, Paris, pada Senin (8/10/2018) dini hari WIB. Di laga itu Mbappe memborong empat gol yang semuanya terjadi di babak kedua.
FRANCK FIFE / AFP
Striker Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, merayakan kesuksesan timnya mengalahkan Olympique Lyon dengan skor 5-0 dalam laga lanjutan Liga Prancis di Stadion Parc de Princes, Paris, pada Senin (8/10/2018) dini hari WIB. Di laga itu Mbappe memborong empat gol yang semuanya terjadi di babak kedua.

Kapten timnas Prancis, Hugo Lloris, menilai bahwa sang kompatriot, Kylian Mbappe, tengah menyesuaikan diri dengan status baru sebagai pemain bintang.

Kiper Tottenham Hotspur Hugo Lloris meyakini bahwa performa apik penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe, mencerminkan statusnya sebagai salah satu pemain terbaik di dunia.

Pamor Kylian Mbappe sebagai pemain muda penuh talenta terlihat sejak ia mampu membawa AS Monaco menjuarai Liga Prancis dan melaju ke semifinal Liga Champions musim 2016-2017.

Timnas Prancis pun mampu menjuarai Piala Dunia 2018 tak lepas dari peran besar Kylian Mbappe.

(Baca Juga: Tak Iri, Neymar Justru Puji Kylian Mbappe Setelah Cetak 4 Gol ke Gawang Olympique Lyon)

Namun, dengan usia yang masih 19 tahun, Hugo Lloris menilai bahwa sang kompatriot harus menyesuaikan diri dengan label pemain bintang yang tersemat.

"Jelas Mbappe telah memiliki status baru saat ini," kata Lloris seperti dikutip BolaSport.com dari laman Goal.

"Meskipun ia telah melakukan sesuatu yang hebat di Liga Prancis dan Liga Champions, serta Piala Dunia memberinya citra baru di mata dunia. Ia tengah menyesuaikan diri dengan status barunya."

"Ya, kita semua tahu potensi hebat yang ia punya," ujarnya menambahkan.

(Baca Juga: Kylian Mbappe Lebih Tajam dari Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, dan Neymar Saat Remaja)


Kiper Timnas Prancis, Hugo Lloris, beraksi dalam laga Grup C Piala Dunia 2018 melawan Peru di Ekaterinburg Arena, 21 Juni 2018. (FRANCK FIFE / AFP)

(Baca Juga: Lakukan Blunder Kontra Barcelona, Hugo Lloris Masih DIpandang sebagai Kiper Terbaik Dunia)

Kiper 31 tahun itu pun mengingat bagaimana aksi terbaru Mbappe saat membikin empat gol dalam kemenangan 5-0 PSG atas Lyon di Liga Prancis (8/10/2018).

Waktu itu, sang penyerang 19 tahun membuat lesakan pada menit ke-61 66', 69' dan 74'.

"Ia telah membuktikan pada babak kedua melawan Lyon. Saya tak melihat ia bermain pada babak pertama, hanya babak kedua," tutur mantan pemain Nice dan Olympique Lyon ini.

"Tak mudah untuk mencetak empat gol di Liga Prancis. Saya yakin ia bisa mengulangi performa yang seperti itu," ucapnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kokohnya lini belakang Liverpool salah satunya karena kehadiran Van Dijk? #liverpool #ynwa #vandijk

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Kautsar Restu Yuda
Sumber : Goal.com
REKOMENDASI HARI INI

Bek Timnas Indonesia Tak Sabar Hadapi Jepang dan Arab Saudi: Pertandingan Terbaik!

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
12
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X