Ia dimasukkan bersama Said Bakari untuk menambah daya gedor tim tamu.
Hasilnya, saat laga memasuki masa injury time, RKC Waalwijk berhasil mencetak gol penyeimbang pada menit ke-90+1 melalui Darren Maatsen.
Menerima sundulan Ezra Walian, Darren Maatsen langsung menceploskan bola ke gawang PSV tanpa mampu dijangkau kiper.
Berikut gol Maatsen sekaligus assist Ezra Walian.
View this post on Instagram
Kedudukan imbang 2-2 memaksa pertandingan dilanjutkan ke babak tambahan waktu.
Akhirnya, gol penentu kemenangan RKC Waalwijk pada laga ini tercipta pada masa tambahan waktu 2x15 menit.
Adalah pemain yang sama, Darren Maatsen, sukses mencetak gol keduanya untuk RKC Waalwijk di laga ini pada menit ke-109.
Baca juga
- Karena 4 Pemain Timnas U-19 Indonesia Ini, AFC Yakin Indonesia Punya Lini Serang Mematikan di Masa Depan
- 8 Pemain Mencuri Perhatian di Piala Asia U-19 2018 Versi AFC, Timnas U-19 Indonesia Kirim Satu Wakil
- 5 Pemain yang Punya Peran Krusial di Piala AFF 2018 Versi Media Asing, Ada Gelandang Timnas Indonesia
Atas hasil ini, RKC Waalwijk berhak lolos ke babak 16 besar Piala Liga Belanda.
Bagi Ezra, tentunya juga menjadi hasil positif agar diharapkan pelatih Fred Grim memberikan kesempatan bermain lebih banyak bagi pemain 21 tahun tersebut.
Di ajang Eerste Division atau kasta kedua Liga Belanda tepat RKC Waalwijk berkompetisi saat ini, Ezra Walian baru 6 kali dipercaya tampil dengan durasi hanya 262 menit.
In een spektakelstuk heeft ons #RKC met 2-3 gewonnen van PSV!
Meer over de doelpuntrijke wedstrijd en de overwinning van de #Geelblauwen lees je op https://t.co/3KNHRxK2vP. #psvrkc pic.twitter.com/cvKU607Jss
— RKC Waalwijk (@RKCWAALWIJK) 30 October 2018
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | rkcwaalwijk.nl |
Komentar