Bek kiri AC Milan, Ricardo Rodriguez, berbicara seusai timnya bermain imbang 1-1 dengan Real Betis dalam laga keempat Liga Europa di Stadion Benito Villamarin, Seville, Kamis (8/11/2018) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB. Rodriguez juga ikut mengomentari cedera yang diderita rekannya, Mateo Musacchio.
AC Milan sempat tertinggal 0-1 setelah dijebol oleh Giovani Lo Celso pada menit ke-12.
I Rossoneri berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol tendangan bebas menawan dari Suso (62').
(Baca Juga: Hasil Liga Europa - Gol Tendangan Pisang Suso Selamatkan AC Milan dari Kekalahan)
Menurut Ricardo Rodriguez kedua tim pantas berbagi poin.
"Betis bermain sangat bagus pada babak pertama, sedangkan kami bermain lebih bagus pada babak kedua dengan menekan mereka," kata Ricardo Rodriguez seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia.
"Saya pikir 1-1 adalah hasil yang adil," ucap Rodriguez melanjutkan.
Pesepak bola terbaik Swiss pada 2014 ini pun memberikan pandangannya soal cedera yang dialami rekannya, Mateo Musacchio.
Musacchio sempat tak sadarkan diri di lapangan lantaran bertabrakan dengan kawan satu tim, Franck Kessie.
(Baca Juga: Cristiano Ronaldo: Kemenangan Manchester United Hadiah dari Juventus)
Musacchio akhirnya ditandu keluar lapangan dan digantikan Alessio Romagnoli pada menit ke-83.
Che botta
— TrediciDicembre (@ivantarsitano) November 8, 2018
Good Luck @MateoMusacchio5 #BetisMilan #Musacchio pic.twitter.com/pnX8YWDwRW
"Kami semua merasa takut," ujar Ricardo Rodriguez.
"Musacchio adalah pemain penting. Sangat menyakitkan melihat dia mengalami hal seperti itu, apalagi sudah banyak pemain kami yang cedera."
"Namun, Musacchio sosok yang kuat. Dia akan pulih dengan cepat," tutur Rodriguez menambahkan.
(Baca Juga: Dihina 90 Menit, Jose Mourinho Ungkap Alasan Selebrasi yang Bikin Juventus Kesal)
Mateo Musacchio merupakan sosok vital di jantung pertahanan AC Milan.
Pelatih I Rossoneri, Gennaro Gattuso, memberikan kepercayaan kepada Musacchio untuk tampil 90 menit dalam 10 pertandingan Liga Italia musim 2018-2019.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | transfermarkt.com, sport.sky.it |
Komentar