Liga Jerman mengungguli empat liga top Benua Eropa, termasuk Spanyol dalam hal produktivitas gol.
Hal ini terlihat dari statistik yang dilansir BolaSport.com dari akun Twitter Liga Jerman berbahasa Inggris.
Dalam unggahan terbaru, Liga Jerman menunjukkan rata-rata 3,15 gol per laga.
(Baca juga: Pasca-jadi Bagian Kemenangan Singapura Atas Timnas Indonesia di Piala AFF 2018, Bek Muda Ini Dikontrak Klub Thailand)
Tak heran jika Jerman bangga dan langsung menyebut bahwa mereka telah memainkan sepak bola yang sesungguhnya.
Hal ini terlihat dari tagar #FootballAsItsMeantToBe yang mereka tulis dalam unggahan tersebut.
Baca Juga:
- Calon Pengganti Sergio Ramos di Real Madrid Pernah Bermain di Indonesia
- Pelatih Terbaik dalam 116 Tahun, Santiago Solari Dipermanenkan Real Madrid
Liga Jerman unggul jauh dari Liga Italia yang menempati peringkat kedua.
Serie A sebagai kasta tertinggi Liga Italia mencatatkan rata-rata 2,79 per laga.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Twitter.com/Bundesliga_EN |
Komentar