Pelatih Persiba Balikpapan, Milomir Seslija, memuji Bayu Pradana. Menurut Milo, kapten Mitra Kukar tersebut adalah gelandang terbaik yang ada di Indonesia untuk saat ini.
Pujian tersebut dilayangkan oleh Milo jelang bentrok kedua tim. Persiba akan bertandang ke markas Mitra Kukar pada pekan ke-17 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong Liga 1, Jumat (28/7/2017) malam .
“Mitra Kukar juga punya pemain yang bagus. Mereka punya gelandang yang bagus, kapten mereka (Bayu Pradana) adalah gelandang terbaik di Indonesia. Dia bermain seperti gelandang di Eropa,” puji Milo.
Tidak hanya kepada Bayu, Milo juga memberikan pujian kepada Mohamed Sissoko. Mantan pelatih Arema Cronus ini melihat sosok Sissoko sukses memainkan perannya sebagai marquee player. Tidak hanya soal nama besar tapi juga kontribusi di lapangan.
Baca Juga:
- Postingan Foto Steven Paulle di Instagram Bikin Heboh Pendukung PSM Makassar
- Para Pemain Barcelona Hadapi Ini Dulu Sebelum ke Miami
- Gelandang Persib Bandung Ini Lelangkan Jersey Demi Ricko Andrean
“Sissoko berbahaya saat membangun serangan dan saat situasi bola mati. Mitra Kukar juga punya dua pemain muda (Septian David Maulana dan Yogi Rahadian) yang punya talenta bagus,” sambung pelatih asal Serbia ini.
Meski begitu, bukan berarti Milo lantas takut dengan kekuatan yang dimiliki oleh Mitra Kukar. Milo justru sangat antusias dengan duel ini. Apalagi, laga nanti juga jadi ladang adu gengsi antara sesama tim yang berasal dari Kalimantan Timur.
“Ini laga derby dan saya harapkan jadi pertandingan yang bagus. Kami datang ingin menang, tapi saya tahu bahwa Mitra Kukar adalah tim yang sangat kuat di kandang. Siapa pun yang menang, kita harus ucapkan selamat,” tutup Milo.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar