Isu kepindahan bek kiri Michael Orah berakhir. Pemain yang juga piawai bermain di sisi kanan pertahanan tersebut, resmi jadi amunisi baru Persija Jakarta per Jumat (28/7/2017).
Michael Orah bergabung dengan Persija Jakarta dengan status pinjaman. Di akun twitter resmi Persija, Michael Orah telah berada di Jakarta.
Ia juga sudah mengenakan seragam kebanggan Persija Jakarta yang berwarna oren.
Pemain berumur 32 tahun itu akan membela Persija Jakarta pada putaran kedua Liga 1 musim 2017.
Pemain asal Tomohon, Sulawesi Utara ini sebelumnya adalah pilar klub asal Kalimantan Timur, Borneo FC.
Baca juga:
- 4 Stadion yang Akan 'Dijajah' Timnas U-22 Indonesia di Malaysia
- Drama Persebaya Vs Martapura, Tiga Kartu Merah dan Evakuasi Pemain dengan Mobil Rantis
- 5 Pesepak Bola Tampan Indonesia, yang Nomor Lima Bikin Ibu Muda Meleleh
Namun bersama skuat Pesut Etam, julukan Borneo FC, Michael Orah minim tampil. Tercatat, dia hanya bermain sekali membela Borneo FC pada Liga 1.
Michael Orah pun pindah ke Persija dari Borneo FC setelah tim lamanya mendatangkan Jefri Kurniawan terlebih dulu.
Jefri sebelumnya adalah pemain Persija Jakarta, yang meninggalkan Ibu Kota dengan status pinjaman bersama Borneo FC.
Untuk Michael Orah, dia ke Persija setelah bek kiri tim berjulukan Macan Kemayoran, Rezaldi Hehanusa sering dipanggil ke timnas U-22 Indonesia. Orah adalah bek kiri yang juga bisa dimainkan sebagai bek kanan.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | twitter resmi persija @persija_Jkt |
Komentar