BOLASPORT.COM, MALANG – Hasil seri yang Arema FC peroleh ketika melawan Pusamania Borneo FC di Stadion Kanjuruhan, Malang pada Minggu (30/7/2017) membuat Aremania kecewa.
Mereka bahkan mendesak Aji Santoso lengser. Aremania meneriakkan tuntutan mundur setelah laga berakhir.
Di sejumlah media sosial, tuntutan Aji Santoso untuk mundur dan taggar #Ajiout juga ramai dituliskan Aremania sejak Minggu malam.
Desakan itu akhirnya ditanggapi Aji Santoso.
Ya, ia resmi mundur dari Arema FC pada Senin (31/7/2017) siang.
Belum ada pernyataan resmi terkait hal ini dari Aji Santoso ataupun managemen Arema FC hingga kini.
Saat SURYAMALANG.com hubungi manajemen Arema FC belum memberi informasi detail terkait itu.
"Nanti saat jumpa pers ya," kata Ruddy Widodo, General Manajer Arema FC kepada SURYAMALANG.COM.
Kendati demikian, Aji Santoso sempat membuat pernyataan penting terkait tuntutan itu pada Minggu malam.
Pernyataan itu terkait keputusan pengunduran dirinya diserahkan kepada manajemen.
Editor | : | Husen Sanusi |
Sumber | : | suryamalang.com |
Komentar