Bali United mendapat pengalaman tak menyenangkan saat hendak berangkat latihan ke Stadion Mandala, Jayapura, pada Selasa (8/8/2017).
Bus yang seharusnya menjemput tak kunjung tiba sampai pukul 06.30 WIT.
Padahal latihan sudah harus digelar mulai pukul 07.00 WIT di stadion yang menjadi kandang Persipura Jayapura itu.
Tak ingin membuang-buang waktu, pihak klub berinisiatif dengan menyewa angkutan kota (angkot) untuk tetap tiba di stadion tepat waktu.
Pemain-pemain Bali seperti Steven Embiri, Irfan Bachdim, Fadhil Sausu, atau top scorer klub Sylvano Comvalius ikut menikmati perjalanan menggunakan angkot pada kesempatan itu.
Tak ada wajah kecewa yang ditunjukkan para pemain yang tetap bersemangat untuk segera berlatih setibanya di stadion.
Berikut videonya:
Latihan itu adalah bagian persiapan Bali yang akan dijamu tuan rumah Persipura di lanjutan Liga 1 pekan 18, Rabu (9/8/2017).
Laga itu akan menarik dan ditunggu karena kedua tim hanya berjarak satu poin di peringkat tiga dan empat klasemen sementara.
Itu bukanlah kejadian pertama yang dialami klub Indonesia soal keterlambatan bus menjemput pemain.
Borneo FC pernah mendapat pengalaman serupa saat hendak bertanding melawan tuan rumah Sriwijaya FC, Sabtu (22/4/2017).
Akhirnya mereka memilih naik taksi ke Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring.
Borneo mengalami kejadian serupa saat hendak latihan ke Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, untuk berlatih jelang hadapi Persija Jakarta, Sabtu (15/7/2017).
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com, Instagram/baliunitedfc |
Komentar