Mantan pemain Persib Bandung, Adjat Sudrajat, menilai performa tim Maung Bandung pada putaran kedua Liga 1 2017 mengalami peningkatan yang cukup signifikan jika dibandingkan putaran pertama.
Sebagai mantan pemain Persib dan warga Bandung, Adjat selalu memantau perkembangan tim kebanggaan Bobotoh sejak persiapan hingga saat ini.
Menurutnya, saat putaran pertama Maung Bandung memiliki beberapa kelemahan salah satunya lini depan, namun memasuki putaran kedua kekurangan tersebut bisa dibenahi sehingga pada 5 laga awal Persib bisa meraih hasil positif.
"Kita berkaca pengalam saya dulu, pertama dalam tim sendiri, saya melihat tren positif di Persib. Saya ikuti dari awal sampai putaran pertama selesai memang pincang di situ," kata Adjat, Kamis (7/9/2017).
Adjat menambahkan, bersama teman-temannnya sesama mantan pemain Persib ikatan emosional dengan tim Maung Bandung tetap terjalin.
Indonesia Pernah Mendapat Pujian dari Media Perancis Ketika Berpartisipasi dalam Piala Dunia 1938 https://t.co/Ar0u2NI5lt via @bolasportcom
— BolaSport.com (@BolaSportcom) September 7, 2017
Sehingga, saat tim Persib penampilannya kurang maksimal, ia bersama rekan-rekannya merasa perlu memberikan masukan.
"Saya bersama teman-teman selalu mengikuti, di medsos juga, mengkiritk Persib ini bukan apriori, karena saya dengan Persib tidak bisa diputuskan," ujarnya.
Legenda Persib ini berharap, tren positif yang diraih pada lima laga putaran kedua bisa terus belanjut, shingga pada akhir kompetisi Maung Bandung bisa masuk empat besar.
"Saya berharap Persib kedepan karena tidak pernah lepas dari empat besar, saya berharap Persib tidak lepas dari empat besar. Kita akan dukung Persib, saya yakin kedepan dengan tren sekarang lagi naik, saya yakin Persib akan masuk di empat besar," ucapnya.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar