24 Liga 1 Indonesia.
Pertandingan Derby Jatim ini akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (16/9/2017) pukul 18:30 WIB (Live TV One).
Rekor pertemuan kedua tim dari tahun 2014 lebih unggul Arema FC dengan empat kali kemenangan.
Sementara Persela Lamongan hanya mampu sekali mengalahkan Arema FC.
Meski dipastikan tidak akan diperkuat beberapa pilarnya seperti Juan Pablo Pino, Ahmet Atayew, Kurnia Meiga, dan Bagas Adi Nugroho, Pelatih Arema FC, Joko Susilo menyatakan diri sudah siap menghadapi laga derby ini
Terlebih hasil buruk yang diterima Persija Jakarta saat lawan Bali United membuat Arema FC berpeluang memperkecil jarak dengan Persija.
(Baca Juga: Raih Kemenangan Beruntun Kelima, Bhayangkara FC Kokoh di Puncak Klasemen Liga 1)
Arema FC kini berada di posisi tujuh klasemen dengan 34 poin sementara itu Persija berada satu tingkat diatasnya dengan 39 poin.
Sementara lawannya, Persela Lamongan berada di papan bawah klasemen di posisi 14 dengan 27 poin.
Melihat hal ini, Joko Susilo tidak meremehkan lawan dan tetap waspada, terutama pada salah satu penyerang Persela Lamongan, yaitu Samsul Arif.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | liga-indonesia.id |
Komentar