Arema FC sukses menjinakkan tamunya Persela Lamongan dengan skor dua gol tanpa balas di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (16/9/2017).
Tampil di hadapan publiknya sendiri, skuat Singo Edan tampil begitu percaya diri dengan menguasai jalannya pertandingan.
Sejak menit awal, anak asuh Joko Susilo sudah menerapkan skema menyerang.
Beberapa kali melalui kaki Cristian Gonzales Arema FC membuat peluang berarti.
Kegemilangan kiper Persela Lamongan, Khoirul Huda, menghambat laju bola ke sarang gawang.
Di menit ke-38, Arema FC sejatinya mampu unggul lewat bomber andalannya, Cristian Gonzales.
Sayangnya wasit menganulir gol striker 41 tahun tersebut lantaran dianggap berbau offside.
Tampak begitu agresif, jelang berakhirnya babak pertama Syaiful Indra Cahya membuat timnya unggul.
(Baca Juga: Indonesia Vs Mariana Utara - Babak Pertama, Garuda Asia Unggul 6-0)
Ia sukses menceploskan bola ke gawang Khoirul Huda setelah memanfaatkan gemelut di kotak penalti pada menit ke-45.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar