24 Liga 1 musim 2017. Mereka pun sementara aman di posisi tiga klasemen kompetisi kasta tertinggi Tanah Air.
Persipura Jayapura pada laga terbaru mereka menjamu salah satu tim papan bawah Liga 1, Persiba Balikpapan, pada Minggu (17/9/2017) sore.
Main di Stadion Mandala, Jayapura, anak asuh Wanderley Junior menang 4-2 atas pasukan Beruang Madu, julukan Persiba.
Namun, gol pertama Persipura pada laga ini didapat tak mudah karena baru tercipta pada menit ke-43.
Gol pembuka kemenangan skuat Mutiara Hitam ini dicetak bek Ricardo Salampessy.
(Baca juga: Andik Vermansah Telat Dimainkan, Selangor FA Kalah di Piala Malaysia 2017)
Lalu pemain asal Brasil milik Persipura, Addison Alves menggandakan keunggulan timnya pada menit ke-45+4.
Skor 2-0 bertahan sampai jeda pertandingan.
Pada menit ke-72, penyerang sekaligus kapten Mutiara Hitam, Boaz Solossa tak mau ketinggalan dan mencetak gol ketiga timnya.
Namun memasuki menit ke-76, Persiba yang ketinggalan tiga gol justru keluar dari tekanan.
Hasilnya, Lourival Junior mencetak gol ke gawang Persipura yang dikawal kiper Yoo Jae-hoon pada .
Dua menit kemudian, Persiba kembali membobol gawang Persipura dan kali ini dicetak Ilham Irhas.
Terancam skor laga jadi imbang, pemain Persipura meningkatkan kinerja pertahanan mereka.
(Baca juga: Penyerang Produktif Madura United Musim 2016 Tampil Memukau di Laga Terbaru Liga Singapura)
Akhirnya, winger potensial Osvaldo Haay membuat kemenangan Persipura aman melalui gol pada menit ke-90+2.
Tiga poin ini membuat Persipura sementara aman di tiga besar klasemen sementara Liga 1 musim 2017 dengan nilai 45.
Tetapi, skuat Mutiara Hitam tetap terancam oleh PSM Makassar, jika mereka mengalahkan Sriwijaya FC pada laga Minggu malam.
SUSUNAN PEMAIN
Persipura: Yoo Jae-hoon; Tinus Pae, Ricardo Salampessy, Mauricio Maciel, Ruben Sanadi; Ian Kabes, Nelson Alom, Osvaldo Haay, Boaz Solossa, Frisca Womsiwor, Addison Alves
Pelatih: Wanderley Junior
Persiba: Kurniawan Kartika Ajie; Yudi Khoerudin, Okky Deri, Lourival Junior, Rasul Zainuddin, Iqbal Samad, Bryan Cesar, Hendra Sandi, Gideon Way, Heri Susanto, Bijawil Chalwa
Pelatih: Hariyadi
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar