Pelatih Persib Bandung, Herrie Setyawan, sudah mempelajari kekuatan Bali United menjelang pertemuan kedua tim pada pertandingan Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (21/9/2017).
Menurut sosok yang akrab disapa Jose itu, Bali United mengalami peningkatan yang cukup signifikan cukup signifikan.
Tim beralias Serdadu Tridatu tengah berada di papan atas dan sempat beberapa kali mengisi puncak klasemen.
Meski begitu, Jose sudah menyiapkan anak-anak asuhnya untuk laga tersebut.
"Kami sudah menyiapkan dan insya Allah ada cara meredam Bali United, mudah-mudahan bisa maksimal," kata Jose, Senin (18/9/2017).
Tampil Bak Pahlawan, Tiga Gol Sutan Zico Bawa Kemenangan untuk Timnas U-16 Indonesia https://t.co/qPXXx1EJAe lewat @TribunSuperBall
— BolaSport.com (@BolaSportcom) September 18, 2017
Selain itu, Jose tidak cuma fokus terhadap satu pemain saja dari Bali United.
Meskipun, Bali United memiliki sumber gol cukup deras dalam diri Sylvano Comvalius.
"Mereka ada Sylvano Comvalius, Nick van der Velden. Semuanya potensial memberi ancaman. Jadi kami mewaspadai semua, tidak satu dua pemain," kata Jose.
"Kalau Persib mau naik peringkat, kami harus maksimal, rebut tiga poin tiap laga, termasuk lawan Bali nanti," ujarnya.
Persib masih tertahan di peringkat kesepuluh dengan koleksi 33 poin dari 23 partai.
Terbentang jarak 15 angka dengan Bali United yang menduduki posisi kedua.
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar