Pemain asing Madura United, Dane Milovanovic, menjadi pahlawan kemenangan timnya atas tuan rumah, PS TNI, pada laga pekan ke-24 Liga 1, Senin (18/9/2017).
Dane menggantikan Rendy Siregar pada menit ke-51 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Pakansari, Bogor, itu.
Dane masuk ketika kedudukan tengah imbang 2-2, setelah PS TNI berhasil mengejar ketinggalan 0-2.
(Baca juga: Menurut Iwan Fals, Egy Maulana Vikri Lebih Baik daripada Lionel Messi)
Pemain asal Australia itu kemudian mencetak gol penentu kemenangan timnya lewat lesakannya pada menit ke-73.
Skor berubah menjadi 3-2 untuk keunggulan Madura United dan bertahan hingga peluit panjang berbunyi.
Laga ini menjadi kali kedua buat Dane bersama Madura United setelah sempat terdepak akibat cedera kepala yang didapatnya pada putaran pertama.
"Perasaan yang sulit diungkapkan bisa mencetak gol, yang satu ini sedikit spesial karena berhasil kembali dari cedera," kata Dane setelah laga.
"Saya mau mencetak gol. Manajemen dan pelatih memberikan kepercayaan kepada saya untuk comeback setelah sekian lama absen," ujarnya..
Pria berusia 27 tahun itu juga mengatakan bahwa golnya turut dirayakan oleh keluarga.
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar