Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Borneo FC Rugi Ajukan Banding ke Komdis PSSI

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 21 September 2017 | 14:12 WIB
Presiden Pusamania Borneo FC Nabil Husein Said Amin
TRIBUN KALTIM
Presiden Pusamania Borneo FC Nabil Husein Said Amin

Borneo FC sudah mengajukan banding kepada Komite Disiplin (Komdis) PSSI terkait hukuman yang diberikan kepada Nabil Husein Said Amin

Presiden Borneo FC itu terbukti melakukan intimidasi kepada wasit asing bernama Rysbek Shekerbekov seusai ditahan imbang Bali United tanpa gol di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Senin (11/9/2017).

Atas kejadian itu Borneo FC mendapatkan hukuman menggelar empat pertandingan kandang tanpa penonton dengan radius 100 KM dari Kota Samarinda dan uang tunai sebesar Rp 150 juta.

Manajemen Borneo FC langsung melakukan banding kepada Komdis PSSI dan ternyata apa yang dilakukannya itu membuat klub berjulukan Pesut Etam lebih mendapatkan denda tambahan.

Komdis PSSI langsung menambah denda kepada Borneo FC dengan uang sebesar Rp 650 juta.

Untuk laga kandang tanpa penonton itu dikurangi menjadi dua pertandingan saja.

Hal itu seakan membuat Borneo FC seperti sudah jatuh tertimpa tangga.

Nabil mengatakan denda tersebut sangat merugikan Borneo FC.

"Kalau seperti ini, lebih baik saya gak usah banding," kata Nabil.

"Lebih baik kami menerima hukuman empat pertandingan kandang tanpa penonton dan uang sebesar Rp 150 juta dari pada seperti ini," kata pria berusia 23 tahun tersebut.

Nabil mengakui sangat kesal dengan denda tambahan dari Komdis PSSI.

Kendati demikian, apa yang sudah diputuskan harus diterima dengan baik oleh Nabik.

"Dibilang kesal, ya kesal karena hukuman laga kandang dikurangi menjadi 2 tapi uang nambah 500 juta," ucap Nabil.

"Saya lebih baik empat laga kandang tanpa suporter. Sebab, satu laga hanya habis 50 juta," ucap Nabil mengakhiri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Husen Sanusi
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Inggris - Man United Ditahan Ipswich Town, Debut Ruben Amorim Gagal Berbuah Manis

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Osasuna
14
22
6
Girona
14
21
7
Mallorca
14
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X