Pelatih Persib Bandung, Emral Abus, diserbu bobotoh setelah menyampaikan permintaan maafnya atas kegagalan Maung Bandung saat menjamu Bali United, Kamis (21/9/2017).
Pada laga pekan ke-25 Liga 1 musim 2017, tim tuan rumah yang juga berjulukan Pangeran Biru harus puas berbagi satu angka dengan Bali United.
Mereka bermain imbang sama kuat tanpa gol di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.
Berkat hasil buruk tersebut, pria yang juga anggota Komite Eksekutif (Exco) Asosiasi Kota (Askot) PSSI Padang tersebut menuturkan maafnya teruntuk bobotoh pada sesi jumpa wartawan.
(Baca juga: Penyerang Persib Musim 2010-2011 Jadi Penyelamat Timnya dari Kekalahan di Liga Singapura)
Seperti dilansir situs resmi klub, Emral Abus sangat menyayangkan hasil yang diraih anak asuhnya yang kala itu bermain di hadapan ribuan bobotoh.
"Kami mohon maaf karena ekspektasi tidak terpenuhi, hasilnya seri lagi. Hasil ini tentunya tidak memuaskan," kata Emral Abus.
Selain itu, dia juga menganggap bahwa skuat Maung Bandung hanya tidak dihampiri keberuntungan setelah banyak menciptakan peluang.
"Peluang cukup banyak dan anak-anak main bagus, sayang hasilnya tidak memuaskan. Semoga pertandingan ke depan bisa lebih baik," ucapnya.
Mengenai hasil yang didapat Persib Bandung ini, bobotoh menilai bahwa Emral Abus belum mampu mengubah arah permainan tim kebanggaan mereka.
Setelah menunjuk Emral sebagai pelatih kepala, performa Maung Bandung masih saja seperti yang sebelumnya kala ditukangi Herrie Setyawan.
Bahkan, lebih dari itu, sosok Herrie Setyawan masih lebih dipercaya oleh bobotoh untuk mengarsiteki Persib Bandung dibanding Emral.
justru emral tdk usah duduk d banch biarkan heri berkreasi dan berikan kepercayaan, type heri adalah all out
— diatius (@diatius) September 21, 2017
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar