Pemain naturalisasi Madura United, Greg Nwokolo, menjadi striker lokal kedua yang paling garang selama ajang Liga 1 sejauh ini.
Hal tersebut didapatkan ketika dirinya sudah mampu menyarangkan dua digit gol setelah sebelumnya ada nama striker Borneo FC, Lerby Eliandry.
Lerby Eliandry sendiri sejauh ini sudah membuat sepuluh gol untuk tim Pesut Etam dan menjadi top scorer sementara di klubnya.
Sejauh pekan ke-25, Greg Nwokolo sukses menciptakan sebelas gol bersama timnya saat ini, Madura United.
Dua gol terakhir eks penyerang Arema itu dibuat kala timnya mengalahkan Sriwijaya FC di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jumat (22/9/2017).
Kendati demikian, torehan gol Greg Nwokolo masih kalah dengan catatan top scorer Madura United, Peter Odemwingie, yang sudah membuat 13 gol.
Seperti diketahui, dalam daftar nama top scorer sementara Liga 1 memang sangat jarang ditemukan nama-nama pemain lokal.
Dalam daftar lima top scorer terbanyak, semuanya dihuni oleh nama-nama striker asing, seperti Sylvano Comvalius, Marclei Cesar, dan Alberto Goncalves.
Dengan catatan tersebut, setidaknya dua penyerang lokal tersebut mampu sedikit mengharumkan nama-nama pemain lokal yang berkiprah di Liga 1.
Editor | : | Husen Sanusi |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar